Cara Factory Reset iPhone iOS 14 dan iOS 15 dengan Aman

- Saat memori internal iPhone telah penuh dan kinerja perangkat sudah terasa lambat, biasanya pengguna bakal melakukan factory reset. Bagi Anda yang awam terkait aktivitas tersebut, mungkin bakal bertanya apa itu factory reset di iPhone.
Sederhananya, factory reset adalah proses mengatur ulang atau mengembalikan ponsel ke setelan awal pabrik, sehingga kadang bisa juga disebut sebagai reset pabrik.
Baca juga: Cara Reset iPhone Tanpa Password via iTunes dengan Mudah
Kebanyakan ponsel yang beredar saat ini, sistem operasinya telah dibekali dengan kemampuan untuk melakukan factory reset, tak terkecuali iPhone dengan iOS.
Dengan melakukan factory reset, kondisi iPhone bakal kembali seperti saat pertama kali dikeluarkan dari boks. Lantas, apakah reset pabrik iPhone aman untuk dilakukan?
Factory reset bisa jadi pilihan saat Anda mungkin ingin menghapus semua data di iPhone agar ruang memori internal jadi lebih lega, atau bisa juga dilakukan saat ingin menyegarkan perangkat yang kinerjanya mulai melambat.
Factory reset di iPhone akan menghapus semua data, termasuk semua aplikasi yang telah terpasang dan pengaturan yang telah diterapkan. Jadi setelah proses pengaturan ulang selesai, sistem iPhone bakal kembali seperti baru.
Mengingat konsekuensi tersebut, sebelum melakukan factory reset iPhone, ada baiknya Anda telah mencadangkan beberapa data penting terlebih dahulu, seperti foto atau dokumen. Pencadangan data salah satu caranya bisa dilakukan lewat iCloud.
Pastikan pula Anda hafal password Apple ID dan layar kunci iPhone. Kemudian, untuk reset pabrik di iPhone caranya cukup mudah, namun tiap versi iOS biasanya memiliki tahap yang berbeda.
Umumnya, factory reset iPhone dilakukan lewat opsi “Umum” atau “General” di menu “Pengaturan”, lalu memilih opsi “Erase All Content and Settings” dan iPhone bakal mulai proses pengaturan ulang ke setelan pabrik.
Sudah penasaran dengan bagaimana cara mengatur ulang iPhone ke setelan pabrik? Simak, penjelasan cara factory reset iPhone iOS 14 dan iOS 15 di bawah ini.
Baca juga: 3 Cara Mengubah Nama AirDrop di iPhone, iPad, dan Macbook
Factory reset iOS 14
- Klik ikon gerigi roda untuk mengakses menu “Pengaturan”
- Pilih opsi “Umum” atau “General”, lalu gulir ke bawah dan klik opsi “Reset”
- Kemudian, pilih opsi “Erase All Content and Settings”
- Klik opsi “Erase Now” dan masukkan password layar kunci iPhone untuk mengonfirmasi tindakan
- Lalu, Anda akan dimintai kembali untuk konfirmasi tindakan sebanyak dua kali dengan mengetuk opsi “Erase iPhone”
- Terakhir, masukan password Apple ID dan klik opsi “Erase”.
Factory reset iOS 15
- Klik ikon gerigi roda untuk mengakses menu “Pengaturan”
- Pilih opsi “Umum” atau “General”, lalu gulir ke bawah dan klik opsi “Transfer atau Atur Ulang iPhone”
- Kemudian, pilih opsi “Erase All Content and Settings”
- Anda bakal diberi peringatan terkait tindakan pengaturan ulang dapat menghapus beberapa data, lalu klik opsi “Lanjutkan”
- Masukkan password layar kunci iPhone
- Lalu, sistem bakal memulai pencadangan data terlebih dahulu ke iCloud secara otomatis
- Bila pencadangan berhasil, kemudian Anda bakal diminta untuk memasukkan password Apple ID
- Setelah itu, pilih opsi “Matikan” dan klik opsi “Hapus iPhone”.

Setelah memilih opsi “Hapus iPhone” atau “Erase iPhone”, iPhone bakal mati dan mulai melakukan proses pengaturan ulang ke setelan pabrik.
Baca juga: Kenapa iPhone Cepat Panas? Ini Penyebab dan Cara Mengatasinya
Saat proses reset pabrik selesai, Anda diminta untuk melakukan pengaturan awal iPhone, seperti memilih bahasa, memasukkan Apple ID, dan sebagainya. Selesaikan pengaturan awal hingga berhasil masuk ke layar “Home”.
Demikian informasi seputar cara factory reset iPhone iOS 14 dan iOS 15 dengan mudah dan aman, semoga bermanfaat.
Terkini Lainnya
- 5 Fungsi LAN dalam Jaringan Komputer Perlu Diketahui
- Nothing CMF Buds 2 Diam-diam Muncul di Situs Resmi, TWS Murah dengan ANC
- Daftar Operator Seluler yang Menyediakan eSIM di Indonesia
- Spesifikasi Laptop untuk Tes Rekrutmen Bersama BUMN 2025, Penting Diperhatikan
- OpenAI Siapkan Media Sosial Mirip X, Berbasis ChatGPT
- Sidang Antimonopoli Meta: Mark Zuckerberg Bisa Dipaksa Jual Instagram dan WhatsApp
- Telkomsel Rilis Paket Bundling iPhone 16, Rp 50.000 Kuota 58 GB
- Daftar HP yang Mendukung eSIM di Indonesia
- Membawa Inovasi AI Lebih Dekat ke Semua Orang
- Samsung Rilis Galaxy A06 5G Edisi Free Fire, Banyak Aksesori Bikin "Booyah"
- Apakah iPhone XR Masih Layak Beli di Tahun 2025? Begini Penjelasannya
- Apa Itu eSIM? Begini Perbedaannya dengan Kartu SIM Biasa
- Huawei Pastikan Ponsel Lipat Tiga Mate XT Ultimate Rilis di Indonesia
- Harga iPhone 11, 11 Pro, dan iPhone 11 Pro Max Bekas Terbaru, Mulai Rp 5 Jutaan
- AMD Umumkan CPU 2nm Pertama "Venice", Meluncur 2026
- Cara Pesan Tiket Bioskop Online lewat TIX ID serta Pembayarannya
- Cara Konsultasi Kesehatan Online via Aplikasi Alodokter
- Cara Beli Tiket Bioskop secara Online via Shopee
- Masuk Rekor Dunia, Ini Postingan Facebook dengan Komentar Terbanyak di Dunia
- Cara Konsultasi Kesehatan Online via Aplikasi Halodoc