Spesifikasi PC untuk Main Game Elden Ring, RAM Minimal 12 GB
- Game bergenre role-playing game (RPG) terbaru bikinan studio game FromSoftware, Elden Ring meluncur di platform PS4, PS5, Xbox One, Xbox Series X/S, dan Windows PC (via Steam) pada hari ini, Jumat (25/2/2022).
Game tersebut sudah bisa dibeli pemain dengan harga termurah 60 dolar AS (sekitar Rp 860.000) untuk versi Standard Edition, dan mereka yang membelinya bisa mengunduh file-file game tersebut (pre-load) sejak 23 Februari lalu.
Nah, untuk memainkan Elden Ring dengan spesifikasi minimum di PC, pemain sejatinya membutuhkan prosesor (CPU) Intel Core i5-8400 atau AMD Ryzen 3 3300X atau lebih tinggi.
CPU Intel Core i5-8400 sendri memiliki kecepatan base clock 2,8 GHz dengan kecepatan turbo clock mencapai 4,0 GHz.
Sementara itu untuk komponen kartu pengolah grafis (GPU), komputer pengguna minimal harus dipasangi dengan GPU Nvidia GeForce GTX 1060 3 GB atau AMD Radeon RX 580 4 GB atau lebih tinggi.
Untuk spesifikasi minimum lainnya, Elden Ring bisa dijalankan dengan pengaturan grafis terendah dengan RAM yang tergolong cukup besar, yaitu minimal 12 GB, dengan sisa media penyimpanan minimal 60 GB.
Baca juga: Game RPG Elden Ring Ungkap Jadwal Peluncuran di Indonesia
Selengkapnya, berikut spesifikasi PC minimum, begitu juga spesifikasi yang direkomendasikan, untuk main Elden Ring di PC, sebagaimana dirangkum Kompastekno dari RockPaperShotgun.
Spesifikasi PC minimum untuk main Elden Ring
- OS: Windows 10
- CPU: Intel Core i5-8400/AMD Ryzen 3 3300X
- GPU: Nvidia GeForce GTX 1060 3 GB/AMD Radeon RX 580 4 GB
- RAM: 12 GB
- Storage: 60 GB
- DirectX: DirectX 12
Spesifikasi PC ideal untuk main Elden Ring
- OS: Windows 10/11
- CPU: Intel Core i7-8700K/AMD Ryzen 5 3600X
- GPU: Nvidia GeForce GTX 1070 8 GB/AMD Radeon RX Vega 56 8 GB
- RAM: 16 GB
- Storage: 60GB SSD
- DirectX: DirectX 12
Baca juga: 6 Game PS4 yang Tidak Bisa Dimainkan di PS5
Terkini Lainnya
- TikTok Jawab Putusan AS, Sebut 170 Juta Pengguna Akan Terdampak Penutupan
- Microsoft Hentikan Dukungan Office di Windows 10 Tahun Ini
- TikTok Terancam Ditutup, Medsos RedNote Jadi Aplikasi No. 1 di AS
- Amerika Akan Blokir TikTok, Siapa yang Bakal Diuntungkan?
- Spesifikasi dan Harga Oppo Reno 13 5G di Indonesia
- Langkah Pertama yang Harus Dilakukan saat HP Hilang
- Kapan Sebaiknya Reset Pabrik pada HP? Begini Penjelasannya
- Ciri-ciri Penipuan di WhatsApp dan Cara Menghindarinya
- Kapan Harus Menghapus Cache di HP? Begini Penjelasannya
- Gmail Hampir Penuh? Begini Cara Cek Penyimpanannya
- Cara Menghapus Akun Google di HP dengan Mudah dan Cepat
- Tabel Spesifikasi Realme Note 60x dan Harganya, Mulai Rp 1 Jutaan
- Sah, Pemblokiran TikTok di AS Dekati Kenyataan
- iPhone 17 Series dan iPhone SE 4 Bakal Lebih Mahal?
- AS Perketat Ekspor Chip AI, Kuota GPU untuk Indonesia "Cuma" Sekian
- XL Minta Frekuensi 3,5 GHz Dipakai untuk 5G Komersil
- Varian Oppo Reno7 yang Tidak Masuk Indonesia
- Oppo Janji Reno7 dan Reno7 Z Langsung Tangkap Sinyal 5G di Indonesia
- Game RPG Elden Ring Ungkap Jadwal Peluncuran di Indonesia
- Wilayah Udara Ukraina Terlihat Kosong di FR24 Pasca-serangan Rusia