3 Game Gratis PS Plus Februari 2022, Ada "Planet Coaster Console Edition"
- Menjelang pergantian bulan, Sony kembali mengumumkan deretan game gratis yang tersedia untuk para pelanggan layanan premium PlayStation Plus (PS Plus).
Pada Februari 2022, setidaknya terdapat dua game PlayStation 4 (PS4) dan satu game khusus PS5 yang akan digratiskan oleh Sony.
Adapun judul game tersebut mencakup EA Sports UFC 4, Tiny Tina’s Assault on Dragon Keep: A Wonderlands One-shot Adventure dan Planet Coaster Console Edition.
EA Sports UFC 4 merupakan game action-fighting yang dirilis oleh studio game EA Vancouver pada 14 Agustus 2020 lalu. Game ini adalah lanjutan dari sekuel EA Sports UFC 3.
Baca juga: 3 Game Gratis PS Plus Januari 2022, Ada Dirt 5 dan Persona 5 Strikers
Melalui game ini, pemain bisa bertarung bela diri di atas arena pertarungan Ultimate Fighting Championship dengan beragam karakter unik seperti Khabib Nurmagomedov dan Justin Gaethje.
Setiap karakter yang hadir di dalam game menguasai berbagai jenis seni bela diri. Bahkan tak sedikit pula karakter yang menggunakan bela diri campuran.
Selain menghadirkan mode MMA dan mode Knockout, pemain juga bisa menikmati mode Career untuk bisa meraih karakter dan menikmati alur cerita.
Sementara itu, Tiny Tina’s Assault on Dragon Keep: A Wonderlands One-shot Adventure merupakan game first-person shooter (FPS) yang diterbitkan 2K Games.
Secara garis besar, game ini mengusung gameplay seperti seri game Borderlands. Hanya saja, pemain bisa bertarung melawan monster fiksi yang umum ditemukan pada genre game MMORPG seperti naga, golem, raksasa, hingga mayat hidup.
Baca juga: 6 Game Gratis PS Now Januari 2022, Ada Mortal Kombal 11 dan Final Fantasy XII
Sony juga menggratiskan Planet Coaster Console Edition yang khusus tersedia bagi pemilik konsol next-gen PS5.
Game ini memungkinkan pemain untuk merasakan sensasi membangun sebuah taman hiburan yang dipenuhi beragam wahana game. Planet Coaster Console Edition menyediakan 700 objek yang mencakup wahana hingga fasilitas pendukung.
Melalui game simulasi ini, pemain juga bisa melayani pengunjung, membangun wahana baru, serta menetapkan harga tiket masuk.
Baca juga: Ini Daftar Game PS Terbaik 2021 Versi Sony PlayStation Blog
Dihimpun KompasTekno dari PlayStation Blog, Minggu (30/1/2022), deretan game di atas dapat diunduh secara gratis oleh pelanggan PS Plus mulai tanggal 1-28 Februari 2022.
Pemain yang sebelumnya telah berlangganan PS Plus masih memiliki kesempatan untuk mengeklaim game Persona 5 Strikers, Dirt 5, dan Deep Rock Galactic hingga 31 Januari 2022.
Terkini Lainnya
- Oppo Find X8 Pro Punya Tombol "Quick Button", Apa Fungsinya?
- Algoritma Instagram Kini Bisa Direset, Rekomendasi Konten Bisa Kembali ke Awal
- Indonesia Juara Umum Kompetisi E-sports Dunia IESF 2024
- Cara Membuat YouTube Music "2024 Recap" yang Mirip Spotify Wrapped
- Inikah Bocoran Desain Samsung Galaxy S25 Ultra "Paling Dekat"?
- Dua Perangkat Apple Ini Sekarang Dianggap "Gadget" Jadul
- Pemerintah AS Desak Google Jual Browser Chrome
- Apakah Aman Main HP Sambil BAB di Toilet? Begini Penjelasannya
- Cara Pakai Rumus CEILING dan FLOOR di Microsoft Excel
- Cisco Umumkan Perangkat WiFi 7 Access Point Pertama, Kecepatan Tembus 24 Gbps
- Penyebab Nomor Telepon Tidak Bisa Dicek di GetContact
- Ini Sebab Bali Jadi Tempat Peluncuran Global Oppo Find X8
- Telkomsel Dukung Industri Game Nasional lewat Keikutsertaan di MPL ID S14
- Oppo Rilis Antarmuka ColorOS 15 Global, Sudah Bisa "Circle-to-Search"
- Tablet Oppo Pad 3 Pro Meluncur Global dari Bali, Dilengkapi AI
- Sony Gelar Diskon Game PS4 dan PS5 hingga 80 Persen
- Google Assistant Kini Bisa Dibungkam Kalau Lagi "Ngoceh"
- Steam Gelar Diskon Spesial Imlek, Potongan Harga hingga 94 Persen
- Akhir Tahun 2021, Pendapatan Samsung Meningkat berkat Ponsel Lipat
- Vivo Y75 5G Resmi dengan SoC Dimensity 700, Ini Spesifikasinya