Sejarah Singkat Penggunaan Hashtag di Media Sosial
- Anda pasti sudah tak asing lagi dengan tanda tagar (tagar) atau hashtag dengan simbol "#". Simbol ini kerap digunakan pengguna media sosial untuk menulis topik atau hal tertentu.
Tagar atau hashtag juga seringkali digunakan para pengguna medsos untuk memudahkan pencarian informasi dengan tema atau topik yang spesifik.
Nah, tahukah Anda kapan hashtag pertama kali digunakan di media sosial?
Penggunaan hashtag di media sosial pertama kali muncul saat masa-masa awal kehadiran Twitter.
Baca juga: Benarkah Tagar di Trending Topic Twitter Bisa Diatur?
Penggunaan hashtag di media sosial pertama kali dilakukan oleh salah satu pengguna Twitter yaitu Chris Messina 14 tahun silam tepatnya, 23 Agustus 2007.
Sebenarnya awal penggunaan hashtag telah digunakan untuk berbagai keperluan website. Namun Chris Messina yang pertama kali mengusulkan menggunakan hashtag untuk menghimpun topik-topik tertentu.
Setelah berpikir hashtag atau tagar dapat bekerja di Twitter, Chris Messina pun menulisnya dalam blognya. Ia menguraikan bagaimana cara kerja hashtag.
Menurut Messina, saat kita menambahkan tagar di akhir tulisan, maka twit tersebut dapat masuk dalam aliran topik dan dapat ditemukan dengan mudah oleh pengguna.
Hashtag membantu pengguna mencari topik-topik atau tema tertentu dengan mudah dan cepat.
Tak hanya mencari, pengguna lain juga dapat menyumbangkan twit mengenai topik tersebut menggunakan tagar yang sama.
Baca juga: Trending di Twitter, Apa Itu #TwitterWrapped dan Bagaimana Cara Membuatnya?
Terlepas dari siapa yang kita follow di Twitter, hashtag membantu pengguna mengetahui topik terkini dengan memantau tagar tersebut.
Messina pun menambahkan bahwa ide tersebut muncul saat dirinya melihat orang-orang mengunggah twit tentang gempa bumi di Bay Area. Ia pun mencari cara bagaimana mengkoordinasikan komunikasi tersebut dengan baik sebagaimana dirangkum KompasTekno dari Buffer, Senin (3/1/2022).
Seiring berkembangnya dunia digital, penggunaan hashtag merambah pada media sosial lain seperti Instagram dan Facebook. Pengguna Instagram pun mulai menambahkan beberapa tagar di bagian akhir caption foto mereka.
Tak hanya itu penggunaan hashtag saat ini terus berkembang yang semula hanya untuk mencari topik atau tema tertentu, merambah berfungsi sebagai gerakan sosial hingga kebutuhan branding dan promosi tertentu.
Penggunaan hashtag di media sosial kini semakin populer, terlebih saat bidang digital marketing berkembang dengan pesat. Hal tersebut membuat hashtag menjadi salah satu strategi pemasaran di media sosial untuk menjangkau target audiens.
Tagar juga dapat digunakan untuk mengidentifikasi produk, layanan, atau komunikasi. Kini penggunaan hashtag tak terhitung lagi jumlahnya dan tentu semakin berkembang pula fungsi dan kegunaannya yang memiliki pengaruh luar dalam media sosial.
Baca juga: Video di Twitter Kini Dilengkapi dengan Caption Otomatis
Terkini Lainnya
- 5 Besar Vendor Smartphone Dunia Akhir 2024 Versi Canalys
- OpenAI Rilis Fitur Tasks untuk ChatGPT, Ini Fungsinya
- Motorola Moto G Power 2025 Meluncur, HP Android Berstandar Militer
- Meluncur Besok, Intip Bocoran Harga dan Spesifikasi Oppo Reno 13 di Indonesia
- Viral Video Pria Transaksi Pakai Apple Watch, Apple Pay Sudah Bisa di Indonesia?
- Earbuds Nothing Ear (open) Resmi di Indonesia, Harga Rp 2,5 Juta
- Link Download Red Note, Aplikasi Pengganti TikTok yang Lagi Ramai
- Minggu, TikTok Dikabarkan Tutup Aplikasi di AS
- Induk Facebook PHK 3.600 Karyawan yang Kurang Kompeten
- Bos Instagram Bocorkan Jenis Konten yang Bakal Sering Dimunculkan di IG Tahun Ini
- Pilih Cloud Storage atau Hard Drive, Mana yang Ideal?
- Apa Itu Red Note? Aplikasi Pengganti TikTok yang Lagi Ramai di AS
- Honkai Star Rail 3.0 Meluncur, Ada 7 Update Karakter, Area, dan Mekanisme Game
- 4 Tips Hapus Jejak Digital di Internet dengan Aman
- Pemerintah Berencana Batasi Usia Bermedsos bagi Anak
- MPL ID Masuk Daftar Kompetisi E-sports Terpopuler Dunia 2021
- Ini Daftar Game PS Terbaik 2021 Versi Sony PlayStation Blog
- TikTok Jadi Aplikasi yang Paling Banyak Diunduh Tahun 2021, Ungguli Facebook dkk
- TikTok Jadi Aplikasi yang Paling Banyak Di-download Saat Natal 2021
- TikTok Diprediksi Jadi Medsos Terbesar Ketiga pada 2022