Instagram Subway Indonesia Kebanjiran Follower, "Colek" Akun Prank
- Masih ingat beberapa waktu lalu, ketika sebuah akun Instagram dengan handle @subway_id, membuat rumor bahwa restoran sandwich Subway akan membuka gerainya di Indonesia?
Sayangnya informasi tersebut hanya lelucon semata alias "prank". Kini, kabar pembukaan gerai restoran asal Amerika Serikat tersebut di Indonesia kembali muncul. Tapi informasi kali ini bukanlah prank seperti sebelumnya.
Subway Indonesia akan berada di bawah naungan PT Sari Sandwich Indonesia, anak perusahaan dari peritel makanan dan minuman PT Map Boga Adiperkasa Tbk (MBA), di mana perusahaan induknya adalah PT Mitra Adiperkasa Tbk (MAP).
Untuk semakin meyakinkan warganet Indonesia yang pernah menjadi korban "prank" sebelumnya, Subway Indonesia membuat akun Instagram resmi dengan handle @subway.indonesia.
Hingga berita ini ditulis, akun tersebut kebanjiran followers dalam waktu singkat.
Pantauan KompasTekno, Selasa (24/8/2021), akun tersebut sudah memiliki lebih dari 28.000 pengikut. Tidak diketahui persis kapan akun ini dibuat, namun, unggahan pertamanya dikirim pada 23 Agustus lalu.
"Ya, ini bukan lagi lelucon, kabar sudah tersiar. Kami benar-benar hadir di sini (Indonesia)," tulis akun Instagram @subway.indonesia.
Baca juga: Instagram Ganti Swipe Up dengan Stiker Mulai 30 Agustus
Colek akun prank
Uniknya, akun tersebut "mencolek" akun-akun palsu yang mengatasnamakan "Subway" dengan berbagai macam handle.
Beberapa di antaranya adalah akun dengan handle @subwayind, @subway.jakarta, @id_subway, dan @subway_idn.
Isi konten yang diunggah, secara implisit menyebut bahwa akun-akun tersebut bukanlah akun resmi, sekaligus meyakinkan kebenaran infromasi pemukaan gerai Subway di Tanah Air.
"Cukup mirip @Id_subway, salam dari satu-satunya yang asli," tulis Subway Indonesia dalam satu postingan sambil menyebut bahwa akun yang ditandai adalah akun palsu.
View this post on InstagramA post shared by SUBWAY INDONESIA (@subway.indonesia)
Selain Instagram, Subway Indonesia juga memiliki akun Twitter resmi dengan handle @ID_Subway yang kini baru memiliki lebih dari 2.000 pengikut.
Lewat akun Twitter resminya, Subway Indonesia juga mengingatkan warganet adanya akun palsu lain yang mengatasnamakan Subway Indonesia.
INI SIAPE LAGIIII??! Tolong lah hey jangan bikin orang makin trust issue sama aq ???? Sekali lagi rakyat Indonesia, akun official di Instagram hanya @subway.indonesia yhaaaa dicatat plz pic.twitter.com/USTokpIeSP
— Subway Indonesia (@ID_Subway) August 24, 2021
Namun, baik akun Instagram maupun Twitter tersebut belum mendapat centang biru atau terverifikasi. Kemungkinan karena usia akun masih sangat baru.
Baca juga: Pengguna Instagram Bisa Batasi DM atau Komentar Orang Tak Dikenal
General Manager, Corporate PR and Communications PT Map Boga Adiperkasa Tbk, Avolina Raharjanti mengatakan Subway akan membuka beberapa gerai di Indonesia pada kuartal keempat 2021.
Terkini Lainnya
- Cara Pakai Rumus CONCAT di Microsoft Excel dan Contoh Penggunaannya
- Sony Aplha 1 II Diumumkan, Kamera Mirrorless dengan AI dan Layar Fleksibel
- Pengguna Threads Instagram Kini Bisa Buat Tab Feed Khusus Sendiri
- Waspada, Ini Bahayanya Menyimpan Password Otomatis di Browser Internet
- Tabel Spesifikasi Oppo Find X8 di Indonesia, Harga Rp 13 Jutaan
- Facebook Messenger Kedatangan Update Besar, Video Call Makin Jernih
- Apakah Aman Main HP Sambil BAB di Toilet? Begini Penjelasannya
- WhatsApp Rilis Fitur Voice Message Transcripts, Ubah Pesan Suara Jadi Teks
- Cara Mencari Akun Facebook yang Lupa E-mail dan Password, Mudah
- ZTE Nubia Z70 Ultra Meluncur, HP Bezel Tipis dengan Tombol Kamera Khusus
- Spesifikasi dan Harga Oppo Find X8 Pro di Indonesia
- Smartphone Vivo Y300 Meluncur, HP dengan "Ring Light" Harga Rp 4 Jutaan
- Oppo Find X8 Pro Punya Dua Kamera "Periskop", Bukan Cuma untuk Fotografi
- Ini Komponen Apple yang Akan Diproduksi di Bandung
- Inikah Bocoran Desain Samsung Galaxy S25 Ultra "Paling Dekat"?
- PUBG Mobile Pro League ID Season 4 Dimulai, Ini Jadwal Lengkap Pertandingannya
- Gojek Mulai Gelar Layanan GoCar untuk Tenaga Medis di Vietnam
- Akun Facebook Media AS Bahas Indomie Goreng, Ini Komentar Netizen Berbagai Negara
- Sony Rilis Diam-diam Rilis PS5 Versi Ringan
- Galaxy Z Fold 3 dan Z Flip 3 Dilaporkan Laris Manis serta Diminati Anak Muda