Samsung Pastikan Stok Galaxy Z Flip di Indonesia Tak Terpengaruh Corona

JAKARTA, - Dampak persebaran virus corona secara global sudah terasa di industri smartphone. Sejumlah vendor bahkan harus menutup sementara pabrik mereka.
Samsung pun demikian. Perusahaan asal Korea Selatan ini sempat menutup salah satu pabriknya yang berlokasi di kawasan Gumi, gara-gara ada karyawan yang terinfeksi.
Bukan pabrik biasa, pabrik tersebut memproduksi ponsel layar lipat Galaxy Fold dan Galaxy Z Flip. Meski sempat ditutup, pihak Samsung Indonesia memastikan pasokan Galaxy Z Flip ke Indonesia tidak terganggu.
Hal tersebut diutarakan Head of IM Product Marketing Samsung Indonesia, Denny Galant. Selain Galaxy Z Flip, ia juga memastikan pasokan trio Galaxy S20 yang baru saja diresmikan masuk ke Indonesia terpenuhi dan aman.
"Kebutuhan konsumen di Indonesia kami pastikan terpenuhi dengan aman, terutama untuk perangkat flagship Galaxy yang baru kami luncurkan," ujar Denny kepada KompasTekno di sela acara peluncuran Galaxy S20 dan Galaxy Z Flip di kawasan SCBD Jakarta, Rabu (4/3/2020).

Kendati demikian, Denny tidak menjelaskan secara rinci apa langkah yang akan dilakukan Samsung untuk mengantisipasi dampak virus corona terhadap stok smartphone di kemudian hari. Apalagi, virus corona sudah mulai masuk ke Indonesia.
"Harapan kami sih memakin membaik, kami tidak ingin berandai-andai dengan situasi yang nanti akan terjadi. Kami akan tetap akan berusaha yang terbaik untuk memenuhi produk," tuturnya.
Baca juga: Ponsel Layar Lipat Samsung Galaxy Z Flip Resmi Masuk Indonesia
Ditemui di kesempatan yang sama, Product Marketing Samsung Electronics Indonesia, M. Taufiq Furqan mengonfirmasi bahwa pabrik yang membuat Galaxy Z Flip di Gumi, Korea Selatan, memang sudah beroperasi kembali.
Walhasil, stok ponsel lipat tersebut di Indonesia juga disebut akan terpenuhi, sama seperti Galaxy S20.
"Kemarin di Gumi sempat ada informasi pabrik (Galaxy Z Flip) ditutup, sekarang pabrik tersebut sudah mulai memproduksi kembali, seharusnya lancar (stoknya)," tutur Taufiq.
Sebagai informasi, berbeda dengan ponsel lain, Samsung Galaxy Z Flip saat ini memang masih diproduksi di pabrik yang berlokasi di Korea Selatan.
Samsung memboyong Galaxy Z Flip ke Indonesia lewat Tingkat Komponen Dalam Negeri (TKDN) jalur software sebesar 46,18 persen.
Baca juga: Karyawan Terinfeksi Corona, Samsung Tutup Sementara Pabrik Galaxy Z Flip
Samsung sendiri hari ini secara resmi merilis trio Galaxy S20 dan Galaxy Z Flip di Indonesia.
Samsung Indonesia akan menggelar penjualan perdana semua ponsel tersebut pada 6-8 Maret di Mal Central Park, Mal Kelapa Gading 3, dan Mal Pakuwon (Surabaya).
Terkini Lainnya
- Versi OS Android Ini Disetop Google, Begini Cek HP Masing-masing
- Diamonds Aman, Push Rank Jalan Terus! Ini Cara Gampang Top-up MLBB dan Free Fire
- OpenAI Rilis Model AI o3 dan o4-mini, Bisa Lihat dan Pahami Gambar
- HP Gaming ZTE Nubia Red Magic 10 Air Resmi, Bodi Tipis dan Punya Pendingin Canggih
- Google Resmi Naikkan Standar, HP Android Storage 16 GB Gigit Jari
- Mengapa HP dan Laptop "Dibebaskan" Trump tapi Tetap Mahal di Indonesia?
- Segini Mahalnya Harga iPhone jika Dibuat di Amerika
- Nvidia GeForce RTX 5060 dan RTX 5060 Ti Resmi, GPU "Murah" untuk Gaming
- Acer Comeback ke Pasar Smartphone, Rilis HP Android Super ZX dan Super ZX Pro
- 3 Cara Cek HP Support E-SIM di Android dan iPhone dengan Mudah
- Ini Harga iPhone 11, 11 Pro, dan iPhone 11 Pro Max Bekas Terbaru, Mulai Rp 5 Jutaan
- Daftar Operator Seluler yang Menyediakan eSIM di Indonesia
- 5 Fungsi LAN dalam Jaringan Komputer Perlu Diketahui
- Nothing CMF Buds 2 Diam-diam Muncul di Situs Resmi, TWS Murah dengan ANC
- Spesifikasi Laptop untuk Tes Rekrutmen Bersama BUMN 2025, Penting Diperhatikan
- Segini Mahalnya Harga iPhone jika Dibuat di Amerika
- Ponsel Layar Lipat Samsung Galaxy Z Flip Resmi Masuk Indonesia
- Samsung Galaxy S20, S20 Plus, dan S20 Ultra Resmi di Indonesia, Kapan Bisa Dibeli?
- Acara Peluncuran Galaxy S20 di Jakarta, Harus Cek Suhu sampai Isi Formulir
- Wabah Corona Bikin 5 Pabrik Kamera Canon di Jepang Berhenti Produksi
- Black Shark 3 dan Black Shark 3 Pro Dirilis, Ini Harganya