cpu-data.info

Spesifikasi serta Harga Samsung Galaxy S20 Ultra, S20+, dan S20 di Indonesia

Trio Galaxy S20 dipamerkan di layar besar di panggung Galaxy Unpacked.
Lihat Foto

SAN FRANCISCO, - Samsung resmi memperkenalkan smartphone flagship terbarunya yakni Galaxy S20, Galaxy S20 Plus, dan Galaxy S20 Ultra pada Selasa (11/2/2020). Acara peluncuran digelar di The Palace of Fine Arts, San Francisco, AS.

Ketiga smartphone ini sudah dapat dipesan di Indonesia pada sesi pre-order yang dibuka pada tanggal 12 Februari 2020 dan akan diterima pada awal Maret 2020.

Jika tertarik pre-order, Anda perlu melihat dulu seperti apa spesifikasi dan video hands-on, # lini Galaxy S20 yang dibawa ke Indonesia.

Ketiga ponsel ini dibekali dengan layar Infinity O dengan panel Dynamic AMOLED. Terdapat sebuah punch hole yang memuat kamera depan di bagian atas.

Ada tiga varian Galaxy S20 yang dirilis Samsung, yakni Galaxy S20 reguler dengan layar berukuran 6,2 inci, Galaxy S20 Plus berlayar 6,7 inci, dan Galaxy S20 Ultra berukuran layar 6,9 inci.

Rasio screen-to-body layar Galaxy S20 series juga semakin meningkat, yakni 90 persen di Galaxy S20 dan S20 Plus, dan 90,5 persen di S20 Ultra. Di seri Galaxy Note S10 dan S10 Plus, angka rasio masih berkisar antara 88 dan 89 persen.

Baca juga: Ini Harga Samsung Galaxy S20, S20 Plus, dan S20 Ultra di Indonesia

Kamera depan Galaxy S20 reguler dan S20 Plus adalah sebesar 10 megapiksel. Sementara Galaxy S20 Ultra dibekali dengan kamera selfie sebesar 40 megapiksel.

Spesifikasi kamera utama antara Galaxy S20 reguler dan Galaxy S20 Plus hampir serupa, yakni ultra wide 12 megapiksel, wide-angle 12 megapiksel, dan telefoto 64 megapiksel. Hanya saja Galaxy S20 Plus memiliki satu lensa tambahan untuk menghasilkan efek bokeh.

Kamera Galaxy S20 ultra memiliki spesifikasi yang lebih tinggi, yakni ultra wide 12 megapiksel, wide-angle 108 megapiksel, dan telefoto 48 megapiksel.

Selain itu, Galaxy S20 Ultra memiliki fitur Super Resolution Zoom yang bisa memperbesar objek hingga 100x. Sementara Galaxy S20 dan Galaxy S20 Plus hanya bisa memperbesar objek sampai 30x.

Untuk sektor dapur pacu, ketiganya dibekali dengan chipset Exynos 990. Untuk melihat kinerja dari chipset dan kemampuan Galaxy S20 Ultra, simak di artikel ini, Mengukur Kinerja Samsung Galaxy S20 Ultra, Seberapa Kencang?)

Video hands-on Samsung Galaxy S20, S20+, dan S20 Ultra yang direkam langsung dari San Francisco bisa disimak melalui link ini.

Baca juga: Ini Harga Samsung Galaxy Z Flip di Indonesia, Pre-order Mulai 12 Februari

Nah untuk lebih jelas, berikut harga dan spesifikasi lengkap Samsung Galaxy S20, Galaxy S20 Plus, dan Galaxy S20 Ultra di Indonesia.

  Spesifikasi Samsung Galaxy S20
Layar 6,2 inci Quad HD+ Dynamic AMOLED 2X, 120 Hz
Kamera Belakang

Ultra Wide: 12 MP (f2.2)
Wide angle: 12 MP (f1.8)
Telefoto: 64 MP (f2.0)

Kamera Depan 10 MP (f2.2)
System on Chip Exynos 990
OS Android 10 (One UI)
Memori

8GB RAM

Penyimpanan 128 GB
(SD card up to 1 TB)

Baterai 4.000 mAh
Biometrik In Display Fingerprint, Face Recognition
Warna Blue, Gray, Pink
Kartu SIM Dual SIM (hybrid)
Fitur Pendukung Super Resolution Zoom 30X, Fast Charging 25W
Harga Rp 12,9 juta

Modul kamera belakang di Galaxy S20 Ultra./Gito Yudha Pratomo Modul kamera belakang di Galaxy S20 Ultra.

  Spesifikasi Samsung Galaxy S20 Plus
Layar 6,7 inci Quad HD+ Dynamic AMOLED 2X, 120 Hz
Kamera Belakang Ultra Wide: 12 MP (f2.2)
Wide angle: 12 MP (f1.8)
Telefoto: 64 MP (f2.0)
Depthvision
Kamera Depan 10 MP (f2.2)
System on Chip Exynos 990
OS  Android 10 (One UI)
Memori 8GB RAM

Penyimpanan 128 GB
(SD card up to 1 TB)

Baterai 4.500 mAh
Biometrik In Display Fingerprint, Face Recognition
Warna Grey, Black, Blue
Kartu SIM Dual SIM (hybrid)
Fitur Pendukung Super Resolution Zoom 30X, Fast Charging 25W
Harga Rp 14,499 juta

 

  Spesifikasi Samsung Galaxy S20 Ultra
Layar 6,9 inci Quad HD+ Dynamic AMOLED 2X, 120 Hz
Kamera Belakang Ultra Wide: 12 MP (f2.2)
Wide angle: 108 MP (f1.8)
Telefoto: 48 MP (f2.0)
Depthvision
Kamera Depan 40 MP (f2.2)
System on Chip Exynos 990
OS Android 10 (One UI)
Memori 12 GB RAM
Penyimpanan 128 GB
(SD card up to 1 TB)
Baterai 5.000 mAh
Biometrik In Display Fingerprint, Face Recognition
Warna Grey, Black
Kartu SIM Dual SIM (hybrid)
Fitur Pendukung Super Resolution Zoom 100X, Fast Charging
Harga Rp 18,499 juta

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat