Motorola Siapkan Ponsel dengan Stylus Mirip Galaxy Note?
- Motorola dikabarkan tengah mempersiapkan sebuah ponsel terbaru. Ponsel tersebut diduga akan dibekali dengan pena (stylus), mirip jajaran ponsel seri Galaxy Note dari Samsung.
Kabar ini muncul dari pembocor kenamaan, Evan Blass. Melalui akun Twitter @evleaks, ia membagikan sebuah gambar render ponsel Motorola beserta sebuah stylus tepat di sampin ponsel tersebut.
Evan mengatakan, perangkat tersebut diduga akan diberi nama sebagai Motorola Edge Plus.

Dari bocoran gambar yang beredar, ponsel misterius dari Motorola ini juga turut dibekali dengan sebuah punch-hole.
Baca juga: Stylus S Pen di Samsung Galaxy Note 10 Makin Canggih, Ini Fitur Barunya
"Lubang" tersebut diletakkan di sebelah kiri atas layar. Namun, belum diketahui berapa ukuran kamera selfie yang dibenamkan dalam lubang itu.
Tidak pula disebutkan seperti apa fungsi stylus yang menemani Motorola Edge Plus ini.
Stylus itu kemungkinan dapat disimpan dalam wadah yang terletak di bingkai bawah perangkat, mirip seperti pena di Galaxy Note 9 atau Note 10.
Dihimpun KompasTekno dari AndroidAuthority, Senin (27/1/2020). Meski begitu, belum ada konfirmasi resmi dari Motorola terkait keberadaan ponsel tersebut.
Baca juga: Bocoran Jadwal Galaxy Note 10 Lite dan S10 Lite Masuk Indonesia
Nama dari perangkat ini pun belum dapat dipastikan sebagai Motorola Edge Plus. Bisa jadi, Motorola akan memberi nama berbeda pada perangkat ini.
Namun, apabila informasi yang dibeberkan Evan akurat, maka Motorola akan memperketat persaingan pasar ponsel pintaryang dapai dioperasikan menggunakan stylus.
Pasalnya, saat ini tak banyak vendor ponsel yang mau memproduksi smartphone dengan stylus.
Apalagi jika harga yang ditawarkan jauh lebih terjangkau dibanding Galaxy Note 10 Lite yang berbanderol 600 Euro atau sekitar Rp 9 jutaan. Kita tunggu saja kabar selanjutnya.
Terkini Lainnya
- Hands-on Samsung Galaxy A26 5G, HP Rp 3 Jutaan dengan Desain Elegan
- Harga iPhone XS dan XS Max Second Terbaru April 2025, Mulai Rp 4 Jutaan
- Daftar HP yang Support E-SIM XL buat Migrasi Kartu SIM
- Cara Mengatasi Gagal Aktivasi MFA ASN Digital karena Invalid Authenticator Code
- Cara Beli E-SIM Indosat dan Mengaktifkannya
- 75 Twibbon Paskah 2025 untuk Rayakan Kebangkitan Yesus Kristus
- Infinix Note 50s 5G Plus Meluncur, Smartphone dengan Casing Unik yang Wangi
- Jadwal MPL S15 Hari Ini, "Derby Klasik" RRQ Hoshi Vs Evos Glory Sore Ini
- Tablet Motorola Moto Pad 60 Pro dan Laptop Moto Book 60 Meluncur, Daya Tahan Jadi Unggulan
- WhatsApp Siapkan Fitur Baru, Orang Lain Tak Bisa Simpan Foto dan Video Kita
- Ini Perkiraan Harga iPhone Lipat Pertama
- 7 Penyebab Battery Health iPhone Turun Drastis yang Perlu Diketahui
- Google Tiru Fitur Browser Samsung Ini untuk di Chrome
- Cara Beli E-SIM Tri, Harga, dan Aktivasinya
- 2 Cara Mengaktifkan E-SIM XL dengan Mudah dan Praktis