Xiaomi Patenkan Ponsel dengan Tujuh Kamera "Pop-up"
- Jumlah kamera smartphone menunjukkan tren makin meningkat dari tahun ke tahun. Ke depan, bahkan modul "pop-up" yang tersembunyi di dalam bodi ponsel saat sedang tidak dipakai pun mungkin akan dijejali banyak kamera.
Salah satu konsepnya sudah dipatenkan oleh Xiaomi. Pabrikan asal China itu merancang perangkat dengan modul pop-up yang diisi mulai dari dua hingga lima kamera belakang.
Baca juga: Xiaomi Patenkan Dua Ponsel Lipat Mirip Huawei Mate X dan Motorola Razr
Uniknya, seperti dihimpun KompasTekno dari GSM Arena, Sabtu (18/1/2020), dua buah kamera depan bisa ikut disematkan di bagian ini. Modul pop-up pun dapat berisi tujuh kamera yang terdiri dari lima kamera belakang dan dua kamera depan.
Lantaran itu, dalam ilustrasi paten yang diajukan ke China National Intellectual Property Administration (CNIPA) tersebut, bagian modul pop-up tampak melebar dan hampir memenuhi seluruh bagian atas ponsel.
Baca juga: Bukti Kuat Poco F2 Sedang Disiapkan Xiaomi
Belum jelas apakah sekian banyak kamera itu semuanya bakal berperan sebagai penangkap gambar, ataukah ada yang sebenarnya merupakan sensor khusus.
Tentu, karena masih berupa paten, rancangan perangkat ini belum tentu akan benar-benar terwujud dalam bentuk produk jadi.
Xiaomi sendiri merupakan salah satu pabrikan asal Negeri Panda yang sudah menerapkan kamera pop-up pada ponsel, yakni di seri Redmi K20/ Mi 9T.
Belakangan, para vendor kembali bereksperimen mencari cara baru untuk menyembunyikan kamera depan. Misalnya dengan menempatkannya di bawah layar seperti yang coba dilakukan oleh Oppo.
Terkini Lainnya
- Kemenperin Ungkap Aksesori Apple yang Diproduksi di Bandung
- Mengulik Desain Oppo Find X8 Pro, Ada Tombol Kamera "Quick Button"
- Oppo Find X8 Series Pakai Teknologi Baterai Karbon Silikon, Apa Keunggulannya?
- Bocoran Isi Proposal 100 Juta Dollar AS Apple ke Kemenperin
- Cara Pakai Rumus CONCAT di Microsoft Excel dan Contoh Penggunaannya
- Sony Aplha 1 II Diumumkan, Kamera Mirrorless dengan AI dan Layar Fleksibel
- Pengguna Threads Instagram Kini Bisa Buat Tab Feed Khusus Sendiri
- Waspada, Ini Bahayanya Menyimpan Password Otomatis di Browser Internet
- Tabel Spesifikasi Oppo Find X8 di Indonesia, Harga Rp 13 Jutaan
- Facebook Messenger Kedatangan Update Besar, Video Call Makin Jernih
- Apakah Aman Main HP Sambil BAB di Toilet? Begini Penjelasannya
- WhatsApp Rilis Fitur Voice Message Transcripts, Ubah Pesan Suara Jadi Teks
- Cara Mencari Akun Facebook yang Lupa E-mail dan Password, Mudah
- ZTE Nubia Z70 Ultra Meluncur, HP Bezel Tipis dengan Tombol Kamera Khusus
- Spesifikasi dan Harga Oppo Find X8 Pro di Indonesia