Samsung Galaxy A51 Masuk Indonesia 10 Januari

- Memasuki tahun 2020, Samsung sudah bersiap menggeber pasar ponsel di Indonesia dengan ponsel Galaxy baru. Ponsel pertama yang akan diluncurkan ke Tanah Air adalah Galaxy A51.
Iklan Galaxy A51 pun tidak sengaja muncul di konten sponsor linimasa Instagram, dan berhasil ditangkap oleh KompasTekno. Disebutkan dalam iklan tersebut, Galaxy A51 akan diluncurkan pada 10 Januari 2020.

Saat dikonfirmasi KompasTekno, pada Selasa (7/1/2020), perwakilan Samsung Indonesia membenarkan kabar tersebut.
Sebelumnya, Galaxy A51 telah muncul di laman sertifikasi Tingkat Komponen Dalam Negeri (TKDN) Kementerian Perindustrian.
Dalam sertifikat bernomor 690/SJ-IND.8/TKDN/12/2019 yang diajukan 17 Desember 2019 itu, Galaxy A51 telah lolos TKDN dengan nilai 39,70 persen.
Namun, belum diketahui apakah Galaxy A71 yang dirilis berbarengan dengan Galaxy A51 akan turut diboyong ke Indonesia atau tidak.

Galaxy A51 membawa desain cukup baru untuk lini Galaxy A. Terutama di sisi depannya yang menggunakan desain punch hole, atau lubang kamera. Lubang kamera ini terletak di sisi atas ponsel, persis di tengah-tengah mirip dengan Galaxy Note 10.
Bagian punggung Galaxy A51 memiliki empat kamera berbetuk "L". Kamera utamanya beresolusi 48 megapiksel, ditemani kamera ultra wide 12 MP, kamera 5MP dengan lensa bukaan f/2,2 dan kamera 5 MP untuk memotret "bokeh".
Baca juga: Samsung Galaxy S20 Meluncur 11 Februari
Untuk memenuhi kebutuhan selfie, di bagian depan tersemat kamera beresolusi 32 megapiksel.
Di sektor dapur pacu, ponsel ini diotaki chipset Exynos 9611 dengan opsi konfigurasi memori 4G/64GB dan 6GB/128GB.
Sementara di balik cangkang terbenam baterai berkapasitas 4.000 mAh. Belum diketahui berapa harga Galaxy A51 di Indonesia. Namun sebagai gambaran, ponsel ini telah dijual di Vietnam dengan harga Rp 4,9 juta.
Update: Ini Dia Harga Samsung Galaxy A51 di Indonesia
Terkini Lainnya
- Hands-on Samsung Galaxy A26 5G, HP Rp 3 Jutaan dengan Desain Elegan
- Harga iPhone XS dan XS Max Second Terbaru April 2025, Mulai Rp 4 Jutaan
- Daftar HP yang Support E-SIM XL buat Migrasi Kartu SIM
- Cara Mengatasi Gagal Aktivasi MFA ASN Digital karena Invalid Authenticator Code
- Cara Beli E-SIM Indosat dan Mengaktifkannya
- 75 Twibbon Paskah 2025 untuk Rayakan Kebangkitan Yesus Kristus
- Infinix Note 50s 5G Plus Meluncur, Smartphone dengan Casing Unik yang Wangi
- Jadwal MPL S15 Hari Ini, "Derby Klasik" RRQ Hoshi Vs Evos Glory Sore Ini
- Tablet Motorola Moto Pad 60 Pro dan Laptop Moto Book 60 Meluncur, Daya Tahan Jadi Unggulan
- WhatsApp Siapkan Fitur Baru, Orang Lain Tak Bisa Simpan Foto dan Video Kita
- Ini Perkiraan Harga iPhone Lipat Pertama
- 7 Penyebab Battery Health iPhone Turun Drastis yang Perlu Diketahui
- Google Tiru Fitur Browser Samsung Ini untuk di Chrome
- Cara Beli E-SIM Tri, Harga, dan Aktivasinya
- 2 Cara Mengaktifkan E-SIM XL dengan Mudah dan Praktis