Google Sebar Undangan, Diduga Peluncuran Pixel 4
- Google telah memastikan tanggal peluncuran calon ponsel terbarunya, Pixel 4, melalui sebuah undangan yang disebarkan pekan ini.
Pada undangan, disebutkan bahwa perangkat teranyar itu bakal diluncurkan pada 15 Oktober 2019, tepatnya pukul 10.00 pagi waktu setempat di New York, Amerika Serikat.
Perangkat apa yang akan diluncurkan pada tanggal tersebut memang tidak disebutkan. Akan tetapi, diduga kuat Google akan merilis flagship andalannya, Pixel 4.
Sebab, model-model Pixel terdahulu memang selalu meluncur pada bulan Oktober.
Misalnya, Pixel 2 yang diluncurkan pada 17 Oktober 2017 silam hingga Pixel 3 yang diluncurkan satu tahun setelahnya (18 Oktober 2018).
Baca juga: Aplikasi Google Ungkap Fitur-fitur Kamera Baru di Pixel 4
Nah, pada undangan ini, tampak beberapa kalimat yang mengajak para pihak yang diundang untuk menghadiri dan menyaksikan peluncuran produk teranyar dari Google, lengkap dengan tanggal beserta tautan live streaming.
"Datang dan saksikan sekelumit hal baru yang dibuat oleh Google," ajak Google dalam undangan tersebut.
"Tidak bisa datang? Saksikan livestream-nya di g.co/madebygoogle19," tulis Google.
Berdasarkan kabar yang beredar, Google diprediksi bakal mengeluarkan dua seri Pixel 4, yaitu Pixel 4 "reguler" dengan layar 5,7 inci dan Pixel 4 XL yang hadir dengan layar 6,3 inci.
Kedua ponsel ini disinyalir bakal memakai konfigurasi dua kamera belakang yang susunannya mirip iPhone 11, sebagaimana dirangkum KompasTekno dari Business Insider, Selasa (17/9/2019).
Baca juga: Bocoran Foto Sosok Asli Google Pixel 4 Beredar di Internet
Bocoran fitur lainnya mencakup layar dengan refresh rate 90 Hz, hingga fitur kamera "Night Sight" yang ditingkatkan.
Berbicara fitur, Google sendiri sebenarnya sudah mengumbar fitur andalan di Pixel 4, salah satunya adalah "Motion Sense".
Seperti namanya, fitur ini berfungsi untuk mendeteksi berbagai gerakan tangan yang dilakukan oleh pengguna. Fitur ini mengandalkan teknologi "radar mini" yang disebut "Soli".
Lalu, ada pula fitur pengenal wajah mirip Face ID yang mengandalkan sejumlah sensor, termasuk radar Soli tadi, yang terletak di bagian dahi ponsel.
Terkini Lainnya
- Cisco Umumkan Perangkat WiFi 7 Access Point Pertama, Kecepatan Tembus 24 Gbps
- Penyebab Nomor Telepon Tidak Bisa Dicek di GetContact
- Ini Sebab Bali Jadi Tempat Peluncuran Global Oppo Find X8
- Telkomsel Dukung Industri Game Nasional lewat Keikutsertaan di MPL ID S14
- Cara Membuat YouTube Music "2024 Recap" yang Mirip Spotify Wrapped
- Oppo Rilis Antarmuka ColorOS 15 Global, Sudah Bisa "Circle-to-Search"
- Tablet Oppo Pad 3 Pro Meluncur Global dari Bali, Dilengkapi AI
- Samsung Galaxy Z Flip 7 FE Meluncur Tahun Depan?
- 3 Cara Blokir Telepon Spam di iPhone dengan Mudah dan Praktis
- Algoritma Instagram Kini Bisa Direset, Rekomendasi Konten Bisa Kembali ke Awal
- YouTube Gaming Recap 2024 Dirilis, Kilas Balik Tontonan Game Sepanjang Tahun
- Oppo Find X8 Resmi di Indonesia, HP Pertama dengan Dimensity 9400
- Oppo Find X8 Pro Resmi dengan Tombol Kamera "Quick Button", Ini Harganya di Indonesia
- Suasana Peluncuran Global Oppo Find X8 Series di Bali, Dihadiri Undangan dari Berbagai Negara
- Spesifikasi dan Harga Samsung Galaxy A16 5G di Indonesia