Huawei Perkenalkan EMUI 10, Ada "Dark Mode" hingga Fitur Mirip "Samsung Dex"

JAKARTA, - Huawei memperkenalkan sistem operasi EMUI 10 yang diklaim hadir dengan desain antarmuka yang lebih cantik dibanding versi sebelumnya. EMUI 10 membawa beberapa fitur baru dan beberapa peningkatan fitur dari EMUI 9.
Fitur lama yang ditingkatkan salah satunya adalah "Dark Mode" atau mode malam yang versi terbarunya disebut "Human Centered Dark Mode".
Kini, mode gelap Huawei diklaim lebih nyaman di mata karena memadukan warna gelap dan terang dari teks dengan lebih lembut.
"Jika dilihat, warna putih dan warna biru di dark mode lama lebih terang dibanding yang baru. Berdasarkan hasil uji lab internal kami, pengguna lebih nyaman dengan desain dark mode baru," jelas James Lu, Senior Manager EMUI Product Marketing saat mempresentasikan EMUI10 di depan awak media di Jakarta, Selasa (28/8/2019).
Lu menambahkan, EMUI10 juga menghadirkan Dark Mode untuk aplikasi ketiga. Untuk antarmuka, EMUI10 menghadirkan desain yang disebut "Magazine Style".
Disebut demikian karena Huawei mengadopsi layout majalah dengan "header" atau judul dan margin yang lebar sehingga lebih enak dipandang.
Desain ini sekilas mirip dengan One UI Samsung atau iOS versi terbaru. Hanya saja "header' untuk menampilkan nama menu tidak terlalu lebar dibanding One UI.

Huawei juga menghadirkan fitur "Multi-screen collaboration" yang bisa menghubungkan smartphone dengan laptop secara wireless.
"Setelah terhubung, sekarang Anda bisa menggunakan keyboard laptop untuk smartphone, memindahkan file dari laptop ke HP dengan menggesernya (drag)", terang Lu.
Fitur mirip Samsung Dex
Fitur ini hampir mirip dengan Samsung Dex yang telah diperbarui Samsung di Galaxy Note 10. Hanya saja, versi Huawei diklaim lebih canggih karena tidak membutuhkan kabel USB.
"Ada dua cara untuk menghubungkan, pertama dengan NFC, namun smartphone harus memiliki fitur itu. Kemudian kedua adalah menggunakan QR Code dengan memindai kode yang tertempel di Mate Book," ujar Lu.
Lu mengatakan saat ini fitur ini hanya bisa digunakan antar perangkat Huawei saja. Akan tetapi, tidak menutup kemungkinan akan berekspansi ke desktop lain. Sayangnya, fitur ini belum siap sepenuhnya saat ini dan baru dijanjikan akan segera bergulir dalam waktu yang belum ditentukan.
Secara keseluruhan, EMUI 10 diklaim 71 persen lebuh mulus dan 36 persen memiliki performa lebih baik dibanding rata-rata UI. EMUI 10 berjalan dengan basis Android 10 yang kini sudah tersedia dalam versi beta.
Huawei menargetkan 150 juta pengguna EMUI10 setelah diluncurkan bulan September nanti. Lini P30 series adalah lini pertama yang akan bisa di-update ke EMUI10.
Terkini Lainnya
- Hands-on Samsung Galaxy A26 5G, HP Rp 3 Jutaan dengan Desain Elegan
- Harga iPhone XS dan XS Max Second Terbaru April 2025, Mulai Rp 4 Jutaan
- Daftar HP yang Support E-SIM XL buat Migrasi Kartu SIM
- Cara Mengatasi Gagal Aktivasi MFA ASN Digital karena Invalid Authenticator Code
- Cara Beli E-SIM Indosat dan Mengaktifkannya
- 75 Twibbon Paskah 2025 untuk Rayakan Kebangkitan Yesus Kristus
- Infinix Note 50s 5G Plus Meluncur, Smartphone dengan Casing Unik yang Wangi
- Jadwal MPL S15 Hari Ini, "Derby Klasik" RRQ Hoshi Vs Evos Glory Sore Ini
- Tablet Motorola Moto Pad 60 Pro dan Laptop Moto Book 60 Meluncur, Daya Tahan Jadi Unggulan
- WhatsApp Siapkan Fitur Baru, Orang Lain Tak Bisa Simpan Foto dan Video Kita
- Ini Perkiraan Harga iPhone Lipat Pertama
- 7 Penyebab Battery Health iPhone Turun Drastis yang Perlu Diketahui
- Google Tiru Fitur Browser Samsung Ini untuk di Chrome
- Cara Beli E-SIM Tri, Harga, dan Aktivasinya
- 2 Cara Mengaktifkan E-SIM XL dengan Mudah dan Praktis