Google Photos Bisa Mencari Tulisan yang Ada dalam Foto

- Aplikasi penyimpanan foto online Google Photos kini bisa melakukan pencarian foto lebih mudah. Pasalnya, pengguna bisa menemukan foto dengan mengetik teks di kolom pencarian.
Pengguna bisa memasukan kata kunci apapun yang berkaitan dengan foto. Selama ini, Google Photos mengenali obyek, acara, wajah manusia, dan hewan peliharaan yang dikategorikan untuk memudahkan pencarian.
Berkat filter optical character recognition, Google Photos kini juga bisa mengenal teks.
Teknologi tersebut sebelumnya telah hadir di Google Lens untuk memindai teks dan memunculkan hasil pencarian di Google Search yang berkaitan teks yang dimaksud.
Untuk mengategorikan foto, Google tetap akan membutuhkan data lokasi dari gambar.
Google Photos berbasis pencarian teks ini cocok digunakan untuk mencari foto screenshot (tangkapan layar) dari artikel, dokumen, atau obyek lain yang kebetulan terdapat teks di dalamnya.
Baca juga: Backup Foto ke Google Photos Kini Lebih Cepat dengan Fitur Express

Baru-baru ini, Google Photos juga merombak tampilannya. Google menambahkan mode malam sebagai latar belakang Google Photos.
Google juga meluncurkan Gallery Go yang merupakan Google Photos versi ringan. Sebagaimana beberapa aplikasi berembel-embel "Go" lainnya, Gallery Go juga mengonsumsi data yang lebih sedikit dibanding Google Photos reguler.
Baca juga: Google Photos Hentikan Penyimpanan Tak Terbatas untuk Video Tertentu
Terkini Lainnya
- Hands-on Samsung Galaxy A26 5G, HP Rp 3 Jutaan dengan Desain Elegan
- Harga iPhone XS dan XS Max Second Terbaru April 2025, Mulai Rp 4 Jutaan
- Daftar HP yang Support E-SIM XL buat Migrasi Kartu SIM
- Cara Mengatasi Gagal Aktivasi MFA ASN Digital karena Invalid Authenticator Code
- Cara Beli E-SIM Indosat dan Mengaktifkannya
- 75 Twibbon Paskah 2025 untuk Rayakan Kebangkitan Yesus Kristus
- Infinix Note 50s 5G Plus Meluncur, Smartphone dengan Casing Unik yang Wangi
- Jadwal MPL S15 Hari Ini, "Derby Klasik" RRQ Hoshi Vs Evos Glory Sore Ini
- Tablet Motorola Moto Pad 60 Pro dan Laptop Moto Book 60 Meluncur, Daya Tahan Jadi Unggulan
- WhatsApp Siapkan Fitur Baru, Orang Lain Tak Bisa Simpan Foto dan Video Kita
- Ini Perkiraan Harga iPhone Lipat Pertama
- 7 Penyebab Battery Health iPhone Turun Drastis yang Perlu Diketahui
- Google Tiru Fitur Browser Samsung Ini untuk di Chrome
- Cara Beli E-SIM Tri, Harga, dan Aktivasinya
- 2 Cara Mengaktifkan E-SIM XL dengan Mudah dan Praktis