Begini Cara Mengecek Ponsel Xiaomi yang Resmi di Indonesia

- Xiaomi mulai menanggalkan stiker distributor Teletama Artha Mandiri (TAM) sebagai penanda ponsel resminya di Indonesia.
Vendor asal China itu menggantinya dengan stiker baru yang menunjukkan bahwa ponsel Xiaomi diproduksi seluruhnya di Tanah Air.
Dengan begitu, tampilan depan kotak kemasan pun akan berubah.
Untuk lebih meyakinkan apakah ponsel Xiaomi yang akan dibeli adalah resmi atau "ori", bukan ilegal atau black market (BM), calon pembeli bisa memperhatikan beberapa hal berikut:
Stiker Mi Bunny

Tidak adanya stiker TAM bukan berarti kotak kemasan depan ponsel Xiaomi polos sama sekali.
Xiaomi mulai memperkenalkan stiker baru secara bertahap sebagai penanda produk resmi. Stiker tersebut berlogo "Mi Bunny" atau kelinci yang identik dengan logo perusahaan itu.
Logo Mi Bunny terletak di tengah bidang persegi panjang bernuansa jingga khas Xiaomi. Di sisi atas terdapat tulisan "Garansi Resmi Xiaomi" dan di bagian bawah tertulis "Kami Buatan Indonesia" yang semuanya tertulis dengan huruf kapital warna putih.
Stiker ini tertempel di sisi kanan atas kotak kemasan bagian depan ponsel Xiaomi resmi.
Kotak kemasan belakangXiaomi Indonesia Ciri-ciri ponsel resmi Xiaomi
Baca juga: Cara Mengetahui Ponsel Anda BM dan Berpotensi Diblokir atau Tidak
Di dalam kotak kemasan
Selanjutnya, ponsel resmi pasti akan dibekali pengisi daya yang sesuai dengan Indonesia. Buku panduan dan daftar pusat layanan juga akan tertulis dalam Bahasa Indonesia.
Dalam keterangan resmi yang diterima KompasTekno, Rabu (14/8/2019), perubahan ini akan mulai berlaku di ponsel Redmi 7A dan ponsel Xiaomi seterusnya.
Menurut Xiaomi, sejumlah penanda baru untuk ponsel resmi dibubuhkan demi mendukung pemerintah memberantas ponsel ilegal alias black market.
Perwakilan Xiaomi Indonesia yang dihubungi KompasTekno mengatakan tak ada perubahan untuk model sebelum Redmi 7A.
Baca juga: Beda Harga Rp 300.000, Ponsel Xiaomi BM Masih Banyak Diburu
Ponsel BM di Indonesia
Terkini Lainnya
- Hands-on Samsung Galaxy A26 5G, HP Rp 3 Jutaan dengan Desain Elegan
- Harga iPhone XS dan XS Max Second Terbaru April 2025, Mulai Rp 4 Jutaan
- Daftar HP yang Support E-SIM XL buat Migrasi Kartu SIM
- Cara Mengatasi Gagal Aktivasi MFA ASN Digital karena Invalid Authenticator Code
- Cara Beli E-SIM Indosat dan Mengaktifkannya
- 75 Twibbon Paskah 2025 untuk Rayakan Kebangkitan Yesus Kristus
- Infinix Note 50s 5G Plus Meluncur, Smartphone dengan Casing Unik yang Wangi
- Jadwal MPL S15 Hari Ini, "Derby Klasik" RRQ Hoshi Vs Evos Glory Sore Ini
- Tablet Motorola Moto Pad 60 Pro dan Laptop Moto Book 60 Meluncur, Daya Tahan Jadi Unggulan
- WhatsApp Siapkan Fitur Baru, Orang Lain Tak Bisa Simpan Foto dan Video Kita
- Ini Perkiraan Harga iPhone Lipat Pertama
- 7 Penyebab Battery Health iPhone Turun Drastis yang Perlu Diketahui
- Google Tiru Fitur Browser Samsung Ini untuk di Chrome
- Cara Beli E-SIM Tri, Harga, dan Aktivasinya
- 2 Cara Mengaktifkan E-SIM XL dengan Mudah dan Praktis