Samsung Patenkan 9 Ponsel Galaxy A Baru, untuk 2020?

- Vendor asal Korea Selatan, Samsung, telah menggebrak pasar smartphone papan tengah dengan deretan seri Galaxy A terbaru mereka. Ponsel-ponsel ini diluncurkan berdekatan, mulai dari awal tahun hingga pertengahan 2019.
Tak berhenti sampai di situ, Samsung disinyalir bakal terus meluncurkan seabrek ponsel seri Galaxy A pada tahun 2020 mendatang.
Hal ini diketahui dari sejumlah nama model Galaxy A yang baru-baru ini didaftarkan oleh Samsung kepada kantor paten Uni Eropa (EUIPO).
Baca juga: Pendapatan Samsung Turun, Ponsel Kelas Menengah Jadi Harapan
Dalam dokumen paten yang dilansir situs pembocor LetsGoDigital, perusahaan asuhan DJ Koh ini mendaftarkan 9 nama model sekaligus.
Beberapa nama model yang telah didaftarkan oleh perusahaan asuhan DJ Koh ini adalah Samsung A11, A21, A31, A41, A51, A61, A71, A81, dan A91.

Berdasarkan nama-nama model yang didaftarkan tersebut, ada beberapa hal yang menarik untuk dibahas.
Jika dilihat secara seksama, nama seri "Galaxy" tidak diikut disertakan dalam pengajuan nama model paten.
Ini karena Samsung disebut selalu mendaftarkan nama seri di kemudian hari, setelah nama model selesai dipatenkan, sebagaimana dihimpun KompasTekno dari LetsGoDigital, Kamis (1/8/2019).
Terlebih, nama seri Galaxy juga sebelumnya sudah dipatenkan oleh pihak Samsung.
Selain itu, terpampang pula sebuah nama model yang hingga kini belum ada generasi pertamanya, yaitu A91.
Baca juga: Bocoran Spesifikasi Galaxy A90, Dibekali Snapdragon 855 dan 5G
Sebagai calon penerus dari Galaxy A91, wujud Galaxy A90 belum dikonfirmasi kehadirannya oleh pihak Samsung.
Namun, dengan adanya rumor-rumor spesifikasi terkait Galaxy A90, seperti ditenagai dengan chip Snapdragon 855 dan memiliki dukungan 5G, ponsel ini dipercaya bakal diluncurkan oleh Samsung dalam waktu dekat.
Terlepas dari itu, belum bisa dipastikan apakah seluruh seri ponsel Galaxy A yang didaftarkan namanya ini bakal diluncurkan oleh Samsung atau tidak pada tahun depan. Kita tunggu saja.
Terkini Lainnya
- Hands-on Samsung Galaxy A26 5G, HP Rp 3 Jutaan dengan Desain Elegan
- Harga iPhone XS dan XS Max Second Terbaru April 2025, Mulai Rp 4 Jutaan
- Daftar HP yang Support E-SIM XL buat Migrasi Kartu SIM
- Cara Mengatasi Gagal Aktivasi MFA ASN Digital karena Invalid Authenticator Code
- Cara Beli E-SIM Indosat dan Mengaktifkannya
- 75 Twibbon Paskah 2025 untuk Rayakan Kebangkitan Yesus Kristus
- Infinix Note 50s 5G Plus Meluncur, Smartphone dengan Casing Unik yang Wangi
- Jadwal MPL S15 Hari Ini, "Derby Klasik" RRQ Hoshi Vs Evos Glory Sore Ini
- Tablet Motorola Moto Pad 60 Pro dan Laptop Moto Book 60 Meluncur, Daya Tahan Jadi Unggulan
- WhatsApp Siapkan Fitur Baru, Orang Lain Tak Bisa Simpan Foto dan Video Kita
- Ini Perkiraan Harga iPhone Lipat Pertama
- 7 Penyebab Battery Health iPhone Turun Drastis yang Perlu Diketahui
- Google Tiru Fitur Browser Samsung Ini untuk di Chrome
- Cara Beli E-SIM Tri, Harga, dan Aktivasinya
- 2 Cara Mengaktifkan E-SIM XL dengan Mudah dan Praktis