Samsung Galaxy M30 Resmi Masuk Indonesia, Harga Rp 3,4 Juta
JAKARTA, - Setelah didului oleh teaser sehari sebelumnya, ponsel Galaxy M30 dari Samsung resmi meluncur di Indonesia lewat sebuah acara yang digelar di Jakarta hari ini, Kamis (25/7/2019).
Kehadiran Galaxy M30 melengkapi lini ponsel Galaxy M yang sebelumnya sudah didului oleh Galaxy M20 dan Galaxy M10 di pasaran Tanah Air.
Baca juga: Spesifikasi dan Harga Samsung Galaxy M20 Versi Indonesia
Di bagian punggung, Galaxy M30 dibekali dengan tiga buah kamera yang masing-masing memiliki resolusi 13 megapiksel (f/1.9), 5 megapiksel (f/2.2), dan 5 megapiksel ultra-wide 123 derajat. Ada juga pemindai sidik jari konvensional dan fitur face recognition.
Seperti Galaxy M lainnya, Galaxy M30 juga mengunggulkan baterai jumbo berkapasitas 5.000 mAh yang telah didukung dengan fast charging 15W. Konektornya sudah menggunakan USB tipe C.

"Selain daya tahan baterai, kita juga perlu mengambil gambar di mana-mana. Maka dibutihkan kamera mumpuni dan layar yang bagus untuk akses entertainment," ujar Head of IM Product Marketing Samsung Indonesia Denny Galant ketika memperkenalkan Galaxy M30.
Galaxy M30 mengandalkan System-on-Chip Exynos 7904 seperti yang tertanam di Galaxy M20, tapi kapasitas RAM dan memori internalnya lebih besar, yakni 4 GB/ 64 GB, dibandingkan Galaxy M20 sebesar 3 GB/ 32GB.
Baca juga: Dijual Rp 1,7 Juta Hari Ini, Begini Sosok Samsung Galaxy M10
Desain Galaxy M30 sendiri secara keseluruhan masih serupa dengan ponsel Galaxy M lainnya. Layarnya yang selebar 6,4 inci menganut konsep "Infinity-U" dengan notch kecil di bagian atas layar.
Ponsel ini menjalankan sistem operasi Android 9 Pie yang dilapisi antarmuka Samsung Experience 9.5. Samsung memasarkan Galaxy M30 di pasaran Indonesia dengan banderol Rp 3.399.000. Pilihan warnanya ada dua, hitam dan biru.
Galaxy M30 sudah bisa dipesan lewat e-commerce Lazada dalam pre-order yang berlangsung berlangsung pada 25-31 Juli 2019. Samsung memberikan penawaran khusus selama masa pemesanan ini berupa harga Rp 2.999.000 dengan paket bundling XL kuota 60GB.
Terkini Lainnya
- Hands-on Samsung Galaxy A26 5G, HP Rp 3 Jutaan dengan Desain Elegan
- Harga iPhone XS dan XS Max Second Terbaru April 2025, Mulai Rp 4 Jutaan
- Daftar HP yang Support E-SIM XL buat Migrasi Kartu SIM
- Cara Mengatasi Gagal Aktivasi MFA ASN Digital karena Invalid Authenticator Code
- Cara Beli E-SIM Indosat dan Mengaktifkannya
- 75 Twibbon Paskah 2025 untuk Rayakan Kebangkitan Yesus Kristus
- Infinix Note 50s 5G Plus Meluncur, Smartphone dengan Casing Unik yang Wangi
- Jadwal MPL S15 Hari Ini, "Derby Klasik" RRQ Hoshi Vs Evos Glory Sore Ini
- Tablet Motorola Moto Pad 60 Pro dan Laptop Moto Book 60 Meluncur, Daya Tahan Jadi Unggulan
- WhatsApp Siapkan Fitur Baru, Orang Lain Tak Bisa Simpan Foto dan Video Kita
- Ini Perkiraan Harga iPhone Lipat Pertama
- 7 Penyebab Battery Health iPhone Turun Drastis yang Perlu Diketahui
- Google Tiru Fitur Browser Samsung Ini untuk di Chrome
- Cara Beli E-SIM Tri, Harga, dan Aktivasinya
- 2 Cara Mengaktifkan E-SIM XL dengan Mudah dan Praktis