Ponsel Pocophone Bakal Tidak Diproduksi Lagi?

- Tahun lalu, Xiaomi meluncurkan Pocophone F1 yang digadang-gadang menjadi ponsel seri flagship dengan banderol harga murah. Hampir setahun, Pocophone seakan tenggelam, dan penerusnya pun minim kabar.
Kabar terbaru justru mengindikasikan bahwa Xiaomi akan menyetop produksi Pocophone. Indikasi ini muncul setelah Jai Mani, kepala produk Pocophone, mundur dari jabatannya di Xiaomi. Padahal, Pocophone F2 disebut-sebut akan rilis pada Agustus mendatang.
Mani masuk ke Xiaomi India sejak 2014, dan memulai tanggung jawabnya sebagai kepala produk Pocophone pada 2018. Baik Xiaomi maupun Mani belum mengungkap di mana kantor baru Mani.
Manu Jain, Kepala Xiaomi India sekaligus Wakil Presiden Internasional Xiaomi mengatakan, nasib lini Pocophone masih belum jelas.
Baca juga: Jawaban Xiaomi Terkait 10 Masalah di Pocophone F1
"Kami belum bisa menjawab sekarang. Apakah produk akan keluar sebagai brand atau series," jelas Manu Jain, dilansir KompasTekno dari Economic Times, Selasa (23/7/2019).
"Tentu saja, kami sedang melakukan sesuatu, tetapi apakah produk itu akan muncul dan kapan akan dirilis, kami tidak bisa membagi detailnya sekarang," imbuhnya.
Namun respons berbeda justru diberikan perwakilan Xiaomi, saat dimintai keterangan melalui e-mail.
"Untuk Poco tidak ada perubahan walau ada satu eksekutif mundur dan pekerjaan masih sesuai rencana," demikian respons perwakilan Xiaomi.
Bayang Redmi K20
Sebelumnya, Pocophone diperkenalkan sebagai flagship dengan harga miring. Tetapi setelah munculnya sub-brand Redmi dengan duo Redmi K20, yang mengusung spesifikasi tinggi dan harga yang juga miring, posisi Pocophone dipertanyakan.
Beberapa orang menganggap Redmi akan membayangi posisi Pocophone sebagai sub-brand Xiaomi.
Baca juga: Resmi, Redmi K20 Pro Dibekali Snapdragon 855 dan Kamera 48 MP
"Pocophone diluncurkan dengan memberikan beberapa spesifikasi high-end di harga menengah, yang dengan jelas berkompromi di bagian desain," ujar Navkendar Singh, salah satu periset IDC India.
"Dengan agresivitas harga dari seri K Xiaomi yang memiliki spesifikasi, hardware, dan desain flagship yang absolut, eksistensi Pocophone sebagai brand diragukan," jelasnya.
Di India, Redmi K20 Pro dijual dengan harga 25.000 rupee atau sekitar Rp 5 jutaan. Harga yang kurang lebih dengan Pocophone F1 ketika pertama diluncurkan tahun lalu.
Terkini Lainnya
- Mencoba MSI Claw 8 AI Plus, Konsol Gaming Windows 11 dengan Joystick RGB
- Cara Pakai WhatsApp Bisnis buat Promosi UMKM
- Cara Buat Kartu Ucapan Ramadan 2025 untuk Hampers lewat Canva
- Databricks Ekspansi ke Indonesia: Buka Potensi AI dan Pengelolaan Data
- GPU Nvidia RTX 5070 Ti Mulai Dijual di Indonesia, Ini Harganya
- Oppo Rilis Case dan Wallet Edisi Timnas Indonesia untuk Reno 13 F 5G
- 5 Aplikasi Al Quran untuk Mengaji Selama Puasa Ramadhan 2025
- Akamai Rilis Laporan "Defender Guide 2025" untuk Mitigasi Ancaman Siber
- Layanan Indosat HiFi Dikeluhkan Gangguan, Ada yang Sampai 9 Hari
- Cara Melihat Password WiFi di Laptop Windows 11 dengan Mudah dan Praktis
- Tabel Spesifikasi Nubia V70 Design di Indonesia, Harga Rp 1 Jutaan
- Google Bawa Fitur ala Circle to Search ke iPhone
- Microsoft Umumkan Muse, AI untuk Bikin Visual Video Game
- Chatbot AI Grok Jadi Aplikasi Terpisah, Bisa Diunduh di HP dan Desktop
- Perbedaan Spesifikasi iPhone 16 Vs iPhone 16e