Laptop ROG Zephyrus dan ROG Strix Masuk Indonesia, Harga Mulai Rp 14,3 Juta
JAKARTA, - Selain meluncurkan laptop gaming ROG Mothership, Asus juga memperkenalkan jajaran laptop gaming terbaru dari seri ROG Zephyrus dan ROG Strix.
Seri laptop gaming "tipis" Zephyrus yang diboyong Asus ke Tanah Air adalah ROG Zephyrus S GX502, ROG Zephyrus S GX701, dan ROG Zephyrus M GU502.
Sementara laptop gaming ROG Strix teranyar yang diluncurkan Asus di Indonesia adalah ROG Strix Scar III, ROG Strix Hero III, dan ROG Strix G G531.
Tiga seri terbaru ROG Zephyrus
Berbeda dari seri sebelumnya, seri ROG Zephyrus yang diperkenalkan kali ini menggunakan prosesor Intel Core generasi ke-9, yang diklaim bisa memberikan performa lebih kencang dari generasi sebelumnya.
"ROG Zephyrus kini kembali dengan performa yang lebih kencang berkat prosesor terbaru Intel Core generasi ke-9," kata Jimmy Lin, Asus Regional Director, Southeast Asia kepada KompasTekno di Jakarta, Kamis (11/7/2019).
Baca juga: Laptop Gaming 2-in-1 Asus ROG Mothership Dijual Rp 130 Juta di Indonesia
Ketiga laptop Zephyrus yang diboyong Asus memiliki kesamaan, yaitu memiliki ketebalan di bawah 2 cm. Meski ketiga laptop ini tipis, spesifikasi yang ditawarkan tidak main-main.
ROG Zephyrus S GX502, misalnya, ditenagai dengan prosesor Intel Core i7-9750H dengan kecepatan clock hingga 4,5 GHz, serta dipadukan dengan pengolah grafis NVIDIA GeForce RTX 2070 berjenis GDDR6 dengan VRAM 8 GB.
Laptop ini juga dibekali dengan RAM hingga 32 GB dan memori internal berjenis SSD hingga 512 GB.
Dari segi display, ROG Zephyrus S GX502 memiliki layar berukuran 15,6 inci dengan resolusi Full HD didukung dengan refresh rate hingga 240Hz dan response time 3 ms.
Kemudian, "saudaranya" dengan nama ROG Zephyrus S GX701 memiliki spesifikasi yang hampir identik dengan GX502.
Perbedaan hanya terletak di ukuran layar (17,3 inci), kapasitas storage (1 TB), serta kartu grafis yang digunakan (NVIDIA GeForce RTX 2070 Max-Q dengan 8 GB VRAM).
Adapun ROG Zephyrus M GU502 merupakan seri yang paling "bontot" dari kedua seri sebelumnya. Laptop ini mengusung layar 15,6 inci dengan resolusi Full HD dan memiliki refresh rate 144 Hz.
Dapur pacu GU502 mengandalkan prosesor yang serupa dengan kedua seri yang sudah disebutkan di atas.
Namun, kartu grafis yang digunakan di seri ini adalah Nvidia GeForce GTX 1660 Ti dengan 6 GB VRAM. Masih di sisi memori, GU502 dibekali dengan RAM 8 GB dan storage SSD sebesar 512 GB.
Terkini Lainnya
- TikTok Tidak Bisa Diakses Lagi di Amerika Serikat
- Foto "Selfie" Kini Bisa Disulap Langsung Jadi Stiker WhatsApp
- Ponsel Lipat Huawei Mate X6 Segera Masuk Indonesia, Intip Spesifikasinya
- Apa Itu Product Active Failed di Microsoft Word? Begini Penyebab dan Cara Mengatasinya
- Cara Masukkan Tabel di Pesan Gmail dengan Mudah
- 3 Cara Menghapus Cache di iPhone dengan Mudah dan Praktis
- CEO TikTok Ternyata Pernah Magang di Facebook
- Aplikasi TikTok Hilang dari Google Play Store dan Apple App Store AS
- Cara Factory Reset HP Xiaomi dengan Mudah dan Praktis
- Apa Arti “Re” di Gmail dan Mengapa Muncul saat Membalas Pesan?
- TikTok Jawab Putusan AS, Sebut 170 Juta Pengguna Akan Terdampak Penutupan
- Microsoft Hentikan Dukungan Office di Windows 10 Tahun Ini
- TikTok Terancam Ditutup, Medsos RedNote Jadi Aplikasi No. 1 di AS
- Amerika Akan Blokir TikTok, Siapa yang Bakal Diuntungkan?
- Spesifikasi dan Harga Oppo Reno 13 5G di Indonesia