Logo Uang Digital Facebook Hasil Menjiplak?
- Facebook dituduh oleh perusahaan fintech bank online, Current, lantaran menjiplak logo perusahannya.
Logo yang diduga dicontek adalah logo Calibra, layanan dompet digital yang nantinya bakal digunakan untuk menyimpan mata uang kripto besutan Facebook, Libra, yang baru saja diperkenalkan beberapa hari lalu.
Hal ini menyeruak lantaran pihak yang dijiplak, yaitu Current, menyindir Facebook dengan mengunggah sebuah twit di akun resmi Twitter mereka.
Pada twit tersebut, mereka menyandingkan logo Current dengan logo Calibra di dalam satu gambar.
Baca juga: Facebook Luncurkan Mata Uang Kripto Libra
this is what happens when you only have 1 crayon left pic.twitter.com/2JY5JfesQD
— Current (@current) June 19, 2019
Jika dilihat secara sekilas di gambar tersebut, logo kedua perusahaan memang tampak identik satu sama lain.
Logo Current, seperti namanya, diwakili oleh satu karakter "tilde" yang sejatinya berbentuk seperti sebuah arus. Karakter tersebut berada di dalam sebuah lingkaran.
Facebook pun, lewat Calibra, memiliki desain logo dengan sebuah karakter "tilde" pula yang sama-sama ditempatkan di tengah lingkaran.
Perbedaan logo terletak pada aksen garis putih di tengah karakter "tilde" pada logo Current, serta logo Calibra yang "miskin" akan warna. Hal itu pun disindir oleh pihak Current.
Baca juga: INFOGRAFIK: Mengenal Libra, Mata Uang Kripto yang Dirilis Facebook
"Inilah yang terjadi jika kamu hanya punya sisa 1 krayon," sindir akun @current sebagaimana dikutip KompasTekno dari TheVerge, Jumat (21/6/2019).
Mereka berkata demikian mungkin karena jika dilihat dengan seksama, logo Calibra hanya memiliki satu nada warna, yaitu biru.
Sementara logo "Current" sendiri diwarnai dengan tiga warna dengan nuansa gradasi.
Kendati begitu, belum diketahui apakah logo Calibra memang sengaja dibuat mirip dengan logo Current atau memang ada unsur ketidaksengajaan di dalam pembuatan logo itu.
Pihak Facebook juga belum memberikan keterangan resmi terkait logo tersebut.
Terkini Lainnya
- TikTok Tidak Bisa Diakses Lagi di Amerika Serikat
- Foto "Selfie" Kini Bisa Disulap Langsung Jadi Stiker WhatsApp
- Ponsel Lipat Huawei Mate X6 Segera Masuk Indonesia, Intip Spesifikasinya
- Apa Itu Product Active Failed di Microsoft Word? Begini Penyebab dan Cara Mengatasinya
- Cara Masukkan Tabel di Pesan Gmail dengan Mudah
- 3 Cara Menghapus Cache di iPhone dengan Mudah dan Praktis
- CEO TikTok Ternyata Pernah Magang di Facebook
- Aplikasi TikTok Hilang dari Google Play Store dan Apple App Store AS
- Cara Factory Reset HP Xiaomi dengan Mudah dan Praktis
- Apa Arti “Re” di Gmail dan Mengapa Muncul saat Membalas Pesan?
- TikTok Jawab Putusan AS, Sebut 170 Juta Pengguna Akan Terdampak Penutupan
- Microsoft Hentikan Dukungan Office di Windows 10 Tahun Ini
- TikTok Terancam Ditutup, Medsos RedNote Jadi Aplikasi No. 1 di AS
- Amerika Akan Blokir TikTok, Siapa yang Bakal Diuntungkan?
- Spesifikasi dan Harga Oppo Reno 13 5G di Indonesia