Harga Langganan PlayStation Plus Naik Agustus 2019, Berikut Daftarnya

- Vendor asal Jepang, Sony, mengumumkan bakal menaikkan harga berlangganan layanan ekosistem perangkat PlayStation, PlayStation Plus, untuk beberapa kawasan, seperti Eropa dan Asia.
Pemberitahuan kenaikan harga berlangganan layanan milik Sony ini disampaikan oleh pihaknya melalui sebuah notifikasi di dalam antarmuka ekosistem konsol PlayStation (PS3, PS4, dan PSVita).
Pemberitahuan ini juga bisa ditemui di dalam sebuah e-mail yang dikirimkan oleh Sony kepada para pelanggan PlayStation Plus.
Kembali ke harga berlangganan, di kawasan Asia, khususnya Indonesia, harga berlangganan PlayStation Plus nantinya adalah sebagai beirkut:
- 1 Bulan: Rp. 89.000
- 3 Bulan: Rp 229.000
- 12 bulan (1 tahun): Rp 559.000
Sebelumnya, sebagaimana pantauan KompasTekno dari situs PlayStation Store, harga berlangganan PlayStation Plus tercatat masih dibanderol dengan harga Rp 55.000 per bulan, Rp 123.000 per 3 bulan, dan Rp 350.000 per 12 bulan.
Baca juga: Nama Akun PlayStation ID Kini Bisa Diubah, Begini Caranya
Harga yang terbaru ini nantinya bakal efektif per 1 Agustus 2019 mendatang, sebagaimana dirangkum KompasTekno dari vg247.com, Senin (3/6/2019).
Dengan kata lain, untuk saat ini, banderol berlangganan layanan PlayStation Plus belum naik. KompasTekno menyarankan agar memperbarui layanan PlayStation Plus sebelum 1 Agustus 2019 sebelum kenaikan harga ditetapkan.
Selain di Indonesia, kenaikan harga berlangganan PlayStation Plus juga bakal diterapkan di beberapa negara lain.
Hanya saja di negara-negara Eropa, seperti Perancis, Jerman, Norway, dan sebagainya, kenaikan harga hanya diterapkan di harga berlangganan PlayStation Plus per 1 bulan saja, artinya harga berlangganan 3 bulan dan 12 bulan tidak ikut naik.
Baca juga: Batal Beli Game di PlayStation Store, Uang Bisa Dikembalikan
Terkini Lainnya
- Hands-on Samsung Galaxy A26 5G, HP Rp 3 Jutaan dengan Desain Elegan
- Harga iPhone XS dan XS Max Second Terbaru April 2025, Mulai Rp 4 Jutaan
- Daftar HP yang Support E-SIM XL buat Migrasi Kartu SIM
- Cara Mengatasi Gagal Aktivasi MFA ASN Digital karena Invalid Authenticator Code
- Cara Beli E-SIM Indosat dan Mengaktifkannya
- 75 Twibbon Paskah 2025 untuk Rayakan Kebangkitan Yesus Kristus
- Infinix Note 50s 5G Plus Meluncur, Smartphone dengan Casing Unik yang Wangi
- Jadwal MPL S15 Hari Ini, "Derby Klasik" RRQ Hoshi Vs Evos Glory Sore Ini
- Tablet Motorola Moto Pad 60 Pro dan Laptop Moto Book 60 Meluncur, Daya Tahan Jadi Unggulan
- WhatsApp Siapkan Fitur Baru, Orang Lain Tak Bisa Simpan Foto dan Video Kita
- Ini Perkiraan Harga iPhone Lipat Pertama
- 7 Penyebab Battery Health iPhone Turun Drastis yang Perlu Diketahui
- Google Tiru Fitur Browser Samsung Ini untuk di Chrome
- Cara Beli E-SIM Tri, Harga, dan Aktivasinya
- 2 Cara Mengaktifkan E-SIM XL dengan Mudah dan Praktis