Jelang Lebaran, Telkomsel Optimalkan Sinyal di Jalur Pantura dan Pansela

- Telkomsel Regional Jabar mengadakan pengecekan sekaligus upaya pengoptimalan jaringan di jalur mudik Pantai Utara (Pantura) dan Jalur Lintas Selatan Jawa (Pansela).
Lebih dari 1.500 BTS 4G disiapkan oleh Telkomsel Regional Jabar yang tersebar di sepanjang Jalur mudik dan kawasan wisata yang akan dituju para penggunjung, baik menjelang ataupun setelah berlebaran.
Upaya ini dilakukan menjelang Hari Raya Idul Fitri 1440 H, untuk memastikan pelanggan Telkomsel mendapatkan layanan terbaik di titik keramaian dan jalur mudik, sehingga memudahkan akses informasi dan kebutuhan komunikasi.
Baca juga: Telkomsel Siapkan "Bandwidth" 4,7 TB Per Detik untuk Lebaran 2019
GM ICT Operation Regional Jabar Telkomsel, Ardhiono Trilaksono menyampaikan bahwa Telkomsel terus berupaya menghadirkan layanan maksimal bagi pelanggan untuk merasakan kemudahan berkomunikasi.
"Mengingat adanya jumlah peningkatan pelanggan yang mudik melalui dua jalur tersebut pada saat menjelang hari raya," ujar Ardhiono dalam keterangan tertulis yang diterima KompasTekno, Sabtu (18/5/2019).
Mengacu jumlah pelanggan Telkomsel yang melakukan perjalanan mudik pada tahun lalu, diprediksi tahun ini jumlah pelanggan Telkomsel akan mengalami peningkatan sebesar 11 persen yang akan melintas di kedua jalur utama mudik Pulau Jawa tersebut.
Baca juga: Kinerja Bisnis Telkomsel, XL, dan Indosat Kuartal I/2019
Hal ini juga sejalan dengan peningkatan penggunaan internet atau konsumsi kuota data oleh pelanggan, pada saat perjalanan mudik hingga jelang hari lebaran yang diprediksi meningkat hingga 68 persen lebih dari tahun sebelumnya.
Telkomsel juga sudah menyiapkan 19 posko layanan penjualan dan 38 GraPARI yang tersebar untuk mengakomodir kebutuhan produk dan layanan pelanggan hingga jelang hari raya.
Selain itu titik titik fasilitas publik seperti bandar udara, pelabuhan, rumah sakit, mall, hingga tempat wisata seperti Pantai Pangandaran, Pantai Santolo, Lembang, termasuk kawasan Puncak, menjadi fokus pengamanan jaringan.
Terkini Lainnya
- Hands-on Samsung Galaxy A26 5G, HP Rp 3 Jutaan dengan Desain Elegan
- Harga iPhone XS dan XS Max Second Terbaru April 2025, Mulai Rp 4 Jutaan
- Daftar HP yang Support E-SIM XL buat Migrasi Kartu SIM
- Cara Mengatasi Gagal Aktivasi MFA ASN Digital karena Invalid Authenticator Code
- Cara Beli E-SIM Indosat dan Mengaktifkannya
- 75 Twibbon Paskah 2025 untuk Rayakan Kebangkitan Yesus Kristus
- Infinix Note 50s 5G Plus Meluncur, Smartphone dengan Casing Unik yang Wangi
- Jadwal MPL S15 Hari Ini, "Derby Klasik" RRQ Hoshi Vs Evos Glory Sore Ini
- Tablet Motorola Moto Pad 60 Pro dan Laptop Moto Book 60 Meluncur, Daya Tahan Jadi Unggulan
- WhatsApp Siapkan Fitur Baru, Orang Lain Tak Bisa Simpan Foto dan Video Kita
- Ini Perkiraan Harga iPhone Lipat Pertama
- 7 Penyebab Battery Health iPhone Turun Drastis yang Perlu Diketahui
- Google Tiru Fitur Browser Samsung Ini untuk di Chrome
- Cara Beli E-SIM Tri, Harga, dan Aktivasinya
- 2 Cara Mengaktifkan E-SIM XL dengan Mudah dan Praktis