Huawei Ingin Jual Ponsel Layar Lipat Mate X di Indonesia Tahun Ini

JAKARTA, - Hari ini, Jumat (12/4/2019), Huawei meresmikan toko ritel pertamanya di Indonesia yang berlokasi di Mal Taman Anggrek, Jakarta.
Salah satu produk yang dipajang di dalam toko bernama "High-end Experience Shop" itu adalah ponsel layar lipat Huawei Mate X yang diperkenalkan beberapa waktu lalu di Barcelona, Spanyol.
Lo Khing Seng, Deputy Country Director, Huawei Device Indonesia, mengatakan pihaknya ingin agar Mate X bisa dipasarkan di Indonesia pada 2019.
Baca juga: Huawei Mate X Meluncur, Ponsel Layar Lipat 5G Pesaing Galaxy Fold
"Mate X harus masuk Indonesia. Tahun ini harus", ujarnya. Sayang, Seng enggan menyebutkan kapan tepatnya Huawei Mate X bakal bisa dibeli di Tanah Air, ataupun berapa harga jualnya kelak.
Di toko Huawei itu pun, sosok Mate X hanya bisa dilihat dari balik kotak kaca, tanpa bisa dijajal secara langsung.
Seng menambahkan bahwa Huawei telah memantapkan diri akan bersaing di pasaran ponsel kelas menengah dan kelas atas di Indonesia.
Kehadiran Mate X, smartphone teratas dan termahal dari Huawei dengan banderol mencapai Rp 36 juta, nantinya diharapkan bisa menjadi salah satu tanda keseriusan Huawei di sini.
Baca juga: Menjajal Ponsel Layar Tekuk Huawei Mate X
"Kami akan selalu membawa produk-produk high-end yang menghadirkan terobosan baru di Indonesia", klaim Seng.
Huawei Mate X sebenarnya merupakan perangkat berkemampuan 5G yang utamanya ditujukan bagi konsumen di negara-negara yang sudah mendukung teknologi seluler generasi ke-5 itu.
Namun, selain 5G yang notabene berlum tersedia di Indonesia, Mate X juga sanggup tersambung ke jaringan 4G LTE.
Untuk spesifikasinya, Mate X ditenagai chip Kirin 980, RAM 8 GB, media penyimpanan 512 GB, dan baterai 4.500 mAh.
Layar lipat Huawei Mate X berukuran 8 inci ketika dibentangkan, dan saat dilipat ke arah luar akan berubah menjadi 6,6 inci.
Baca juga: Kapan Ponsel Lipat Huawei Mate X Masuk Indonesia?
Terkini Lainnya
- Hands-on Samsung Galaxy A26 5G, HP Rp 3 Jutaan dengan Desain Elegan
- Harga iPhone XS dan XS Max Second Terbaru April 2025, Mulai Rp 4 Jutaan
- Daftar HP yang Support E-SIM XL buat Migrasi Kartu SIM
- Cara Mengatasi Gagal Aktivasi MFA ASN Digital karena Invalid Authenticator Code
- Cara Beli E-SIM Indosat dan Mengaktifkannya
- 75 Twibbon Paskah 2025 untuk Rayakan Kebangkitan Yesus Kristus
- Infinix Note 50s 5G Plus Meluncur, Smartphone dengan Casing Unik yang Wangi
- Jadwal MPL S15 Hari Ini, "Derby Klasik" RRQ Hoshi Vs Evos Glory Sore Ini
- Tablet Motorola Moto Pad 60 Pro dan Laptop Moto Book 60 Meluncur, Daya Tahan Jadi Unggulan
- WhatsApp Siapkan Fitur Baru, Orang Lain Tak Bisa Simpan Foto dan Video Kita
- Ini Perkiraan Harga iPhone Lipat Pertama
- 7 Penyebab Battery Health iPhone Turun Drastis yang Perlu Diketahui
- Google Tiru Fitur Browser Samsung Ini untuk di Chrome
- Cara Beli E-SIM Tri, Harga, dan Aktivasinya
- 2 Cara Mengaktifkan E-SIM XL dengan Mudah dan Praktis