Sharp Gabung Konsorsium Kamera Mirrorless Micro Four Thirds

- Pabrikan elektronik Jepang, Sharp bakal menambah keramaian ekosistem kamera mirrorless Micro Four Thirds (MFT). Pekan lalu, Sharp mengumumkan telah bergabung dengan konsorsium kamera mirrorless yang didirikan oleh Olympus dan Panasonic pada 2008.
Dikembangkan dari sistem Four Thirds untuk DSLR, MFT adalah sistem kamera mirrorless yang mencakup sensor dan mounting standar untuk semua kamera dari pabrikan yang tergabung di dalamnya.
Ini berarti aksesori-aksesori kamera dari para pabrikan tersebut bisa saling ditukar tanpa butuh adapter. Misalnya, lensa Panasonic dipasang di bodi kamera Sharp atau Olympus, atau sebaliknya. Perangkat lain seperti lampu kilat (flash) juga saling kompatibel antar merek.
Sensor gambar MFT berukuran sedikit lebih kecil dibandingkan sensor APS-C sehingga ukuran lensa-lensa untuk kamera MFT pun cenderung lebih mungil.
Baca juga: Apa Itu Kamera Mirrorless, Bedanya dengan DSLR?
MFT merupakan standar pertama untuk kamera mirrorless, sebelum diikuti oleh APS-C dan full-frame yang secara tradisional berkutat di ranah DSLR.
Dalam ajang CES 2019 di Las Vegas, Amerika Serikat, awal tahun ini, Sharp telah memperkenalkan purwarupa sebuah produk berbasis MFT berupa kamera mirrorless dengan kemampuan merekam video 8K, sebagaimana dirangkum KompasTekno dari TechRadar, Senin (8/4/2019).
Kamera yang turut dibekali fitur in-body image stabilization dan layar sentuh articulated selebar 5 inci ini digadang-gadang bakal menjadi alternatif kamera 8K dengan banderol lebih terjangkau, di samping berukuran jauh lebih ringkas dibanding kamera 8K profesional.
Kamera 8K Sharp kabarnya bakal dibanderol dengan harga di bawah 5.000 dollar AS (Rp 70,5 juta) jauh lebih rendah dibandingkan model profesional seperti Red Helium 8K S35 (24.500 dollar AS).
Baca juga: Sharp Pamer Kamera Mirrorless dengan Fitur Video 8K
Sharp sendiri masih belum memberikan nama resmi untuk sang kamera 8K, spesifikasi detil berikut harganya pun masih belum diumumkan. Informasi selengkapnya diperkirakan bakal diungkap dalam waktu dekat.
Terkini Lainnya
- Hands-on Samsung Galaxy A26 5G, HP Rp 3 Jutaan dengan Desain Elegan
- Harga iPhone XS dan XS Max Second Terbaru April 2025, Mulai Rp 4 Jutaan
- Daftar HP yang Support E-SIM XL buat Migrasi Kartu SIM
- Cara Mengatasi Gagal Aktivasi MFA ASN Digital karena Invalid Authenticator Code
- Cara Beli E-SIM Indosat dan Mengaktifkannya
- 75 Twibbon Paskah 2025 untuk Rayakan Kebangkitan Yesus Kristus
- Infinix Note 50s 5G Plus Meluncur, Smartphone dengan Casing Unik yang Wangi
- Jadwal MPL S15 Hari Ini, "Derby Klasik" RRQ Hoshi Vs Evos Glory Sore Ini
- Tablet Motorola Moto Pad 60 Pro dan Laptop Moto Book 60 Meluncur, Daya Tahan Jadi Unggulan
- WhatsApp Siapkan Fitur Baru, Orang Lain Tak Bisa Simpan Foto dan Video Kita
- Ini Perkiraan Harga iPhone Lipat Pertama
- 7 Penyebab Battery Health iPhone Turun Drastis yang Perlu Diketahui
- Google Tiru Fitur Browser Samsung Ini untuk di Chrome
- Cara Beli E-SIM Tri, Harga, dan Aktivasinya
- 2 Cara Mengaktifkan E-SIM XL dengan Mudah dan Praktis