Bocoran Desain dan Fitur Baru iPhone XI
- Meski masih jauh dari waktu peluncurannya yang biasanya digelar tiap bulan September, beragam bocoran iPhone XI (11) sudah muncul di dunia maya. Baru-baru ini, sebuah purwarupa yang diduga adalah iPhone XI beredar di internet.
Bocoran tersebut pertama kali diungkap oleh pembocor ulung, Steve Hemmerstoffer. Melalui akun Twitternya, @OnLeaks, ia mempublikasikan rancangan iPhone XI dengan konfigurasi tiga kamera belakang.
Ketiga kamera tersebut dibungkus dalam sebuah modul berbentuk persegi, mirip dengan milik Huawei Mate 20 Pro. Hanya saja, ketiga kamera disusun secara zig-zag beserta satu lampu flash di dalamnya.
Baca juga: Resmi Masuk Indonesia, Ini Harga Huawei Mate 20 dan Mate 20 Pro
Menurut Steve, bocoran purwarupa ini menegaskan bocoran sebelumnya yang telah ia kicaukan. Sekitar tiga bulan lalu, Steve memposting sebuah gambar rancangan yang identik dengan bocoran terbaru ini.
I never make assumptions when it comes to my own leaks. They're always based on strong facts. In this case, I can tell u for sure the camera layout of #iPhoneXI prototype based on which my renders have been made has triangular shaped system w/ flash above right lens nd mic below. pic.twitter.com/5SSvxZVpc5
— Steve H.McFly (@OnLeaks) March 31, 2019
"Bocoran terbaru ini menegaskan bocoran yang saya ungkap pada Januari lalu," kata Steve lewat akun Twitternya.
Tak hanya itu, sebuah bocoran lain pun mengatakan bahwa Apple akan memberi sedikit penyegaran pada bagian depan. iPhone XO disinyalir akan memiliki bezel dan poni yang lebih tipis.
Dirangkum KompasTekno dari Phone Arena, Senin, (1/4/2019), hal tersebut dikarenakan Apple membawa teknologi dan komponen Face ID terbaru yang lebih ringkas. Sehingga hal tersebut bisa membuat poni jadi lebih kecil.
Baca juga: Kamera iPhone XI, "Depan-Belakang" 10 Megapiksel?
Untuk sektor jeroan, Apple diduga akan membenamkan chip generasi berikutnya yakni A13 yang dipadankan dengan iOS 13. Sistem operasi ini kabarnya akan memiliki mode gelap alias Dark Mode sebagai pilihan.
iPhone 11 juga disinyalir akan memiliki fitur reverse wireless charging di mana perangkat iPhone ini bisa mengisi daya perangkat lain hanya melalui sentuhan di bagian punggung. Sebenarnya, fitur ini sudah dimiliki oleh beberapa smartphone lain yang dirilis pada tahun ini.
Tak hanya itu, Apple juga kemungkinan besar akan membawa fitur pengisian daya cepat 18W pada iPhone terbaru ini.
Baca juga: Apple Batal Bikin "Wireless Charger" AirPower
Seperti biasa, Apple kemungkinan akan merilis iPhone terbarunya pada September mendatang. Hal ini sudah menjadi kebiasaan Apple dalam memperkenalkan perangkat iPhone anyar setiap tahun.
Kendati demikian, beberapa fitur yang disebutkan di atas baru sebatas bocoran belaka. Belum ada konfirmasi atau pernyataan resmi dari Apple terkait fitur iPhone XI.
Terkini Lainnya
- Mengapa Reno 13 "Pro" Tidak Masuk Indonesia, Oppo?
- Blokir TikTok di AS Dibuka, Capcut dan Mobile Legends Masih Belum Bisa Diakses
- Pesawat Airbus A400M Pesanan Indonesia Masuk Perakitan Final, Dikirim Akhir 2025
- Ini Penyebab TikTok Batal Diblokir di AS
- Blokir TikTok di AS Dibuka, Pengguna Gembira dan Sindir Trump
- Berapa Harga TikTok Jika Dijual ke AS Saat Ini Juga?
- Jelang Galaxy S25 Rilis, Ini Harga Samsung S24 Terbaru di Indonesia
- Instagram Ubah Tampilan Grid dari Kotak Jadi Vertikal, Ini Alasannya
- Instagram Tambah Durasi Video Reels Jadi 3 Menit
- Mengapa TikTok dan Capcut Diblokir AS?
- Drama 12 Jam TikTok Diblokir di AS dan Kembali Pulih...
- Trump Beri Waktu 90 Hari untuk TikTok agar Tidak Diblokir Lagi
- Donald Trump Bakal Bikin Inpres Selamatkan TikTok
- Trump Minta 50 Persen Saham TikTok Dimiliki AS
- TikTok Kembali Beroperasi di AS