Video: Pandang Pertama Oppo F11 Pro Harga Rp 4.999.000

- Pada Rabu (13/3/2019), Oppo meresmikan dua ponsel andalan barunya di segmen menengah, F11 dan F11 Pro.
Keduanya memiliki spesifikasi mirip, tapi Oppo F11 Pro tampil lebih memukau dengan kamera selfie "pop-up" 16 megapiksel (f/2.0).
Berkat kamera depan hanya yang akan muncul dari sisi atas perangkat ketika pengguna ingin menjepret selfie itu, layar Oppo F11 Pro bisa tampil memenuhi bagian depan perangkat tanpa terhalang poni atau notch.
Baca juga: Resmi Meluncur, Ini Harga Oppo F11 Pro dan Oppo F11 di Indonesia
Layar Oppo F11 Pro menggunakan panel display IPS LCD dengan diagonal 6,53 inci, resolusinya 2.340 x 1.080 piksel. Sistem operasinya Android 9.0 Pie yang dilapis antarmuka Color OS 6 terbaru dari Oppo.

Di bagian punggung Oppo F11 pro yang bercorak warna gradasi Thunder Black atau Green Aurora tersemat kamera utama dengan resolusi 48 megapiksel (f/1.8). Ada juga kamera sekunder 5 megapiksel (f/2.4) yang berfungsi sebagai depth sensor.
Sebuah pemindai sidik jari berbentuk bundar diletakkan di bawah kedua kamera yang disusun secara vertikal.Lalu, LED flash bertengger di bagian atas.
Jeroan Oppo F11 Pro yang berbanderol Rp 4.999.000 ini diperkuat System-on-Chip MediaTek Helio P70, berikut RAM 6 GB, media internal 64 GB, dan baterai berkapasitas 4.000 mAh.
Jurnalis KompasTekno Fatimah Kartini Bohang menjajal fitur-fitur baru dan desain apik Oppo F11 Pro dalam acara pre-unboxing di Jakarta. Simak hasil penelusuran selengkapnya dalam tayangan video di tautan berikut.
Baca juga: Menggenggam Ponsel "48 Megapiksel" Oppo F11 Pro
Terkini Lainnya
- Hands-on Samsung Galaxy A26 5G, HP Rp 3 Jutaan dengan Desain Elegan
- Harga iPhone XS dan XS Max Second Terbaru April 2025, Mulai Rp 4 Jutaan
- Daftar HP yang Support E-SIM XL buat Migrasi Kartu SIM
- Cara Mengatasi Gagal Aktivasi MFA ASN Digital karena Invalid Authenticator Code
- Cara Beli E-SIM Indosat dan Mengaktifkannya
- 75 Twibbon Paskah 2025 untuk Rayakan Kebangkitan Yesus Kristus
- Infinix Note 50s 5G Plus Meluncur, Smartphone dengan Casing Unik yang Wangi
- Jadwal MPL S15 Hari Ini, "Derby Klasik" RRQ Hoshi Vs Evos Glory Sore Ini
- Tablet Motorola Moto Pad 60 Pro dan Laptop Moto Book 60 Meluncur, Daya Tahan Jadi Unggulan
- WhatsApp Siapkan Fitur Baru, Orang Lain Tak Bisa Simpan Foto dan Video Kita
- Ini Perkiraan Harga iPhone Lipat Pertama
- 7 Penyebab Battery Health iPhone Turun Drastis yang Perlu Diketahui
- Google Tiru Fitur Browser Samsung Ini untuk di Chrome
- Cara Beli E-SIM Tri, Harga, dan Aktivasinya
- 2 Cara Mengaktifkan E-SIM XL dengan Mudah dan Praktis