Honor 10 Lite dan 8A Resmi Dijual di Indonesia, Ini Harganya

JAKARTA, - Hari ini, Rabu (27/2/2019), Honor akhirnya memboyong Honor 10 Lite ke Indonesia setelah peluncurannya November lalu di China. Honor 10 Lite akan menyasar segmen kelas menengah khususnya para milenial.
"Snartphone ini didesain untuk anak muda dengan warna yang menarik," ujar Gracia Sheila PR Manager Honor Indonesia di atas panggung peluncuran Honor 10 Lite di Jakarta.
Sesuai target pasarnya, Honor 10 Lite diotaki chip octa-core Kirin 710 dan pengolah grafis berteknologi GPU Turbo 2.0 yang dipadu dengan konfigurasi memori RAM 4 GB dan 64 GB.
Honor 10 Lite Dibekali layar full-view berbentang 6,21 inci dengan resolusi full-HD Plus dengan rasio aspek 19,5:9. Rasio layar terhadap bodi diklaim mencapai 90 persen.
Baca juga: Honor View 20 Resmi Meluncur, Pertama dengan Kamera 48 Megapiksel
Di sisi atas layar tersemat poni mungil atau biasa disebut dewdrop screen sebagai rumah kamera depan.
Kamera tersebut beresolusi 24 megapiksel, dengan bukaan lensa f/2.0 untuk menunjang kebutuhan selfie. Honor turut menyematkan teknologi AI di kamera depan yang bertujuan untuk memaksimalkan hasil jepretan.

"Resolusi 24 megapiksel bisa membuat hasil gambar lebih detail," klaim Sheila.
Kamera selfie juga dilengkapi fitur untuk mengoptimalkan cahaya yang datang yakni AI Multi Frame Synthesis.
Di bagian punggung terpatri kamera ganda dengan masing-masing resolusi 13 megapiksel (f/1.8) dan 2 megapiksel (depth sensor) dengan LED flash. Kamera belakang juga didukung AI.
"Dibanding generasi sebelumnya yakni Honor 10X, kamera belakang bisa menangkap cahaya 50 persen lebih banyak," imbuh Sheila.
Baca juga: Honor 8X Resmi Masuk Indonesia, Memori 128 GB Harga Rp 4 Juta
Kamera belakang turut didukung fitur Super Night Fotografi yang Membantu pengambilan gambar pada malam hari lebih maksimal.
Honor 10 Lite didukung baterai berkapasitas 3.400 mAh. Terdapat slot microSD hingga 512 GB yang bersifat hybrid yang artinya pengguna hanya bisa menggunakan satu kartu SIM saja jika ingin mengekspansi memori internal.
Perangkat ini menjalankan OS Android 9 Pie yang dilapisi antarmuka EMUI 9.Ada juga fitur triple bluetooth connection yang diklaim bisa menyambungkan tiga perangkat secara bersamaan.
Honor Lite 10 hanya tersedia dalam dua warna di Indonesia yakni midnight black dan sky blue yang terdiri dari gradasi silver dan biru. Harga yang dipatok mulai dari Rp 3.299.000.
"Kami sebisa mungkin menghadirkan harga terjangkau untuk perangkat dengan beragam fitur," ujar Justin Li, Presdient Director Honor Indonesia.
Terkini Lainnya
- 50 Ucapan Selamat Hari Kartini 2025 yang Inspiratif buat Dibagikan ke Medsos
- 50 Link Twibbon Hari Kartini untuk Rayakan Emansipasi Wanita
- Spesifikasi dan Harga Poco F7 Pro di Indonesia
- Asus Rilis Monitor Khusus E-sports, Refresh Rate Sampai 610 Hz
- Instagram Rilis Fitur Blend, Bisa Buat Feed Reels Bareng Teman
- 100 Ucapan Selamat Paskah yang Bermakna dan Cocok Diunggah ke Media Sosial
- Hands-on Samsung Galaxy A26 5G, HP Rp 3 Jutaan dengan Desain Elegan
- Harga iPhone XS dan XS Max Second Terbaru April 2025, Mulai Rp 4 Jutaan
- Daftar HP yang Support E-SIM XL buat Migrasi Kartu SIM
- Cara Mengatasi Gagal Aktivasi MFA ASN Digital karena Invalid Authenticator Code
- Cara Beli E-SIM Indosat dan Mengaktifkannya
- 75 Twibbon Paskah 2025 untuk Rayakan Kebangkitan Yesus Kristus
- Infinix Note 50s 5G Plus Meluncur, Smartphone dengan Casing Unik yang Wangi
- Jadwal MPL S15 Hari Ini, "Derby Klasik" RRQ Hoshi Vs Evos Glory Sore Ini
- Tablet Motorola Moto Pad 60 Pro dan Laptop Moto Book 60 Meluncur, Daya Tahan Jadi Unggulan