Penampakan Google Pixel 3 dan Pixel 3 XL Versi "Murah"
- Setelah meluncurkan Google Pixel 3 dan Pixel 3 XL Oktober lalu, Google disinyalir akan menelurkan lagi duo Google Pixel 3 versi "Lite". Pixel 3 Lite dan Pixel 3 Lite XL ini digadang akan menjadi model lebih murah dibanding duo Google Pixel 3 sebelumnya.
Belakangan, gambar hasil render Google Pixel 3 Lite dan Pixel 3 Lite XL mulai beredar di ranah maya. Gambar tersebut direka dari rancangan kedua perangkat yang diklaim berasal dari pabrik.
Dalam gambar yang dieedarkan oleh OnLeaks dan 91Mobile itu, tampak bahwa desain duo Pixel 3 Lite dan Pixel 3 Lite XL agak berbeda dengan dua saudaranya sebelumnya.
Misalnya, baik Pixel 3 Lite maupun Pixel 3 Lite XL tidak memiliki "notch" atau poni seperti yang ada pada Google Pixel 3 dan Pixel 3 XL.
Google Pixel 3 Lite dan Pixel 3 Lite XL masih menyisakan bingkai yang agak tebal di sisi atas dan bawah layar.
Speaker stereo yang tersemat di Google Pixel 3 dan Pixel 3 XL juga tidak dipasang di kedua model "Lite" yang hanya menanamkan speaker tunggal. Speaker ini agaknya berfungsi ganda sebagai earpiece dan loudspeaker.
Perbedaan lain juga terdapat di sektor kamera selfie. Google Pixel 3 Lite dan Pixel 3 Lite XL hanya mengandalkan kamera selfie tunggal, alih-alih kamera selfie ganda seperti dua saudaranya.
Lalu, jika di Google Pixel 3 dan Pixel 3 XL menghilangkan jack audio 3.5 mm, fitur ini justru ditemui di versi "Lite" yang diletakan di bagian atas.
Tombol volume dan daya berada di sisi kanan, sementara laci untuk tempat kartu SIM ada di sisi kiri. Di bagian bawah terdapat konektor USB Type-C. Di sisi punggung, tampak kamera tunggal di bodi belakang yang ditemani dual-tone LED flash.
Baca juga: Smartphone Google Pixel 3 XL Dijual Rp 30 Juta
Modul kamera disebut berbahan kaca, sementara sebagian besar bodi belakang sisanya terbuat dari bahan polikarbonat yang tersemat sensor pemindai sidik jari.
Salah satu kesamaan antara duo Google Pixel 3 reguler dan duo versi "Lite" adalah ketersediaan warna, yakni hitam dan putih.
Spesifikasi Google Pixel 3 Lite dan Pixel 3 XL Lite
Dirangkum KompasTekno dari 91 Mobile, Senin (10/12/2018), Google Pixel 3 Lite kabarnya akan mengusung layar 5.5 inci, mirip ukuran layar Google Pixel 3. Dimesinya mencapai 151,3 x 70,1 mm.
Sedangkan, Google Pixel 3 Lite XL akan mengusung diagonal layar 6 inci, lebih kecil dibanding Pixel 3 XL yang memiliki diagonal layar 6,3 inci.
Google 3 Lite XL disebut memiliki dimensi 160 x 76,1 mm. Kedua versi "Lite" disinyalir memiliki ketebalan 8,2 mm.
Terkini Lainnya
- 2 Cara Memblokir Nomor WhatsApp dengan Mudah dan Cepat
- Apa Arti “Re” di Gmail? Begini Penjelasannya
- Oppo Run 2024 Digelar di Bali, Diikuti 5.700 Peserta dari 23 Negara
- Cara Mengubah Tulisan WhatsApp di iPhone dengan Mudah
- Cara Bikin Kata-kata untuk Hari Guru 2024 yang Berkesan via ChatGPT, Mudah
- Kemenperin Ungkap Aksesori Apple yang Diproduksi di Bandung
- Mengulik Desain Oppo Find X8 Pro, Ada Tombol Kamera "Quick Button"
- Oppo Find X8 Series Pakai Teknologi Baterai Karbon Silikon, Apa Keunggulannya?
- Bocoran Isi Proposal 100 Juta Dollar AS Apple ke Kemenperin
- Cara Pakai Rumus CONCAT di Microsoft Excel dan Contoh Penggunaannya
- Sony Aplha 1 II Diumumkan, Kamera Mirrorless dengan AI dan Layar Fleksibel
- Pengguna Threads Instagram Kini Bisa Buat Tab Feed Khusus Sendiri
- Waspada, Ini Bahayanya Menyimpan Password Otomatis di Browser Internet
- Tabel Spesifikasi Oppo Find X8 di Indonesia, Harga Rp 13 Jutaan
- Facebook Messenger Kedatangan Update Besar, Video Call Makin Jernih