Video Tunjukkan iPad Pro 2018 Gampang Patah
- Baru beberapa minggu lalu diluncurkan, iPad Pro (2018) telah 'disiksa'. Tablet bikinan pabrikan Apple itu disebut dapat patah dan terbelah dengan mudah bak sebuah kertas.
Informasi ini terlansir di sebuah video uji coba di YouTube dengan nama channel pengunggah JerryRigEverything berjudul "iPad Pro Bend Test" pada Jumat (16/11/2018) lalu.
Sebagai informasi, Zack Nelson, sang Youtuber pemilik channel tersebut, memang kerap "menyiksa" seri-seri smartphone papan atas, tak terkecuali tablet, untuk menguji ketahanan fisik.
Kali ini, pada video teranyarnya, iPad Pro 11 inci keluaran 2018 diuji coba durabilitasnya, dan tampak mudah dibengkokkan tanpa usaha berlebih dari sang penguji coba.
Dilansir KompasTekno dari Gizmodo, Rabu (21/11/2018), Nelson ternyata dengan mudah mematahkan iPad yang disokong chip A12X Bionic tersebut tepat di tengah, alias terbagi dua.
"Sebuah tablet setipis dan serentan kertas." ujar Nelson.
Terlihat dari sisi kiri dan kanan rangka iPad, retakan, yang dinilai sebagai kelemahan struktur, muncul dari lubang mikrofon pada sebelah kiri frame tablet dan sebuah sisi magnetik pada bagian kanan untuk mengisi daya perangkat Apple Pencil secara nirkabel.
Setelah bengkok, Nelson pun lantas membelah jeroan dari titik kelemahan di atas dengan memisahkan layar dan bodi belakang.
Tampak dari dalam, tablet itu terlihat sederhana dengan layar LCD, motherboard tempat SoC dan komponen lain, dan empat buah speaker besar yang terbagi di bagian atas dan bawah iPad.
"iPad Pro tidak memiliki integritas struktur yang kuat" sebut Nelson.
iPad yang mudah 'dibungkukkan' ini bisa menjadi masalah bagi pengguna yang membawa tablet mereka di ransel yang tercampur dengan benda besar atau berat lainnya, seperti laptop, sebab bisa tertindih.
Video iPad Pro yang terbelah itu dapat disaksikan di tautan berikut ini.
Terkini Lainnya
- Ada Smartphone Lipat Samsung "Misterius" yang Rilils Tahun Ini?
- Nvidia Bikin Teknologi "Pembatas" agar Agen AI Tidak Kebablasan
- Ini Penyebab TikTok Batal Diblokir di AS
- 5 Fitur Serba Pertama di Oppo Reno 13 Series 5G
- Intel Disebut Akan Dijual, Elon Musk Kandidat Pembelinya
- Foto-foto Pesawat Airbus A400M TNI AU yang Sedang Dirakit di Spanyol
- Catat, Ini Nomor WhatsApp Resmi Tilang Elektronik Polda Metro Jaya
- Merasakan Drama Pemblokiran Aplikasi TikTok Langsung di AS, Ini yang Sebenarnya Terjadi
- Nasib TikTok di AS: Sangat Digemari, Sempat Ditutup, dan Kini Beroperasi Lagi
- Kronologi Pemblokiran TikTok di AS hingga Dibuka Kembali dan Alasannya
- Instagram Bikin Aplikasi "Edits" Pesaing CapCut
- Mengapa Reno 13 "Pro" Tidak Masuk Indonesia, Oppo?
- Blokir TikTok di AS Dibuka, Capcut dan Mobile Legends Masih Belum Bisa Diakses
- Pesawat Airbus A400M Pesanan Indonesia Masuk Perakitan Final, Dikirim Akhir 2025
- Blokir TikTok di AS Dibuka, Pengguna Gembira dan Sindir Trump