Menkominfo Jagokan Startup Fintech sebagai Unicorn Berikutnya
NUSA DUA, - Menteri Komunikasi dan Informatika Rudiantara mengatakan, perusahaan rintisan yang bergerak di bidang financial technology (fintech) berpeluang menjadi startup Unicorn asal Indonesia berikutnya.
Rudiantara menyebut, bisnis fintech di Indonesia tengah berkembang secara pesat dalam beberapa waktu terakhir.
"Fintech itu traksinya lagi tinggi. Investor senang dengan perusahaan yang traksinya tinggi. Artinya tiba-tiba marketnya naik," kata Rudiantara dalam Nexticorn International Convention di Kuta, Bali, Sabtu (13/10/2018).
Rudiantara menuturkan, Annual Meeting IMF-World Bank yang diselenggarakan di Bali juga menghasilkan 12 Prinsip Bali Fintech Agenda yang mendorong penerapan fintech.
"Di sana juga ada yang namanya stability, nah ini kan kadang-kadang regulasi ini juga jangan sampai over-regulated. Kita mengerti industri keuangan itu di Indonesia dan di mana-mana itu heavily-regulated, sangat ketat karena masalah trust," kata Rudiantara.
Baca juga: 13 Fintech Ini Bisa Menjadi Calon Unicorn
Namun, kata Rudiantara, pasar bisnis fintech sesungguhnya terbilang besar karena lebarnya selisih antara jumlah pengguna telepon pintar dan jumlah pemilik rekening di bank.
"Kita itu punya 180 juta orang Indonesia, minimal punya satu ponsel, tapi hanya 100 juta orang kurang lebih yang punya rekening di bank. Jadi ada 80-an juta yang belum diisi, itulah sebenarnya fintech di situ bermainnya," ujar Rudiantara.
Selain bisnis fintech, Rudiantata menyebut startup di bidang edukasi dan kesehatan juga berpeluang besar menjadi startup unicorn kelima dari Indonesia.
Adapun startup unicorn adalah perusahaan startup yang nilai valuasinya telah mencapai angka 1 miliar dollar AS (sekitar Rp 15 triliun).
Hingga kini, baru terdapat empat startup Indonesia yang berstatus unicorn, yaitu Go-Jek, Tokopedia, Traveloka, dan Bukalapak.
Terkini Lainnya
- Janji Terbaru Apple di Indonesia, Rp 1,5 Triliun untuk Cabut Blokir iPhone 16
- China Pamer Roket yang Bisa Dipakai Ulang, Saingi Roket Elon Musk
- 10 Cara Mengubah Tulisan di WhatsApp Menjadi Unik, Mudah dan Praktis
- Ini Dia, Jadwal Rilis Global dan Daftar HP Xiaomi yang Kebagian HyperOS 2
- 2 Tim Indonesia Lolos Grand Final "Free Fire" FFWS Global 2024 di Brasil
- Hati-hati, Hacker Gunakan File ZIP untuk Menyusup ke Windows
- Dua Perangkat Apple Ini Sekarang Dianggap "Gadget" Jadul
- Valuasi Induk TikTok Tembus Rp 4.755 Triliun
- WhatsApp Siapkan Desain Baru, Ini Bocoran Tampilannya
- Headphone Vs Earphone, Mana yang Lebih Aman Digunakan?
- Apa Itu Rumus COUNT di Microsooft Excel dan Contoh Penggunaannya
- Bagaimana Cara Registrasi Kartu Telkomsel Baru?
- Arti Kata "Angst" Istilah Slang yang Sering Digunakan di Media Sosial
- Cara Menolak Otomatis Panggilan dari Nomor yang Disembunyikan di HP Android
- Cara Mengatasi Last Seen WhatsApp Tidak Berubah dengan Mudah dan Praktis