cpu-data.info

Resmi, Samsung Galaxy Tab A 10.5 Hadir di Indonesia

IT & Mobile Senior Product Marketing Manager Samsung Electronics Indonesia, Selvia Gofar dalam acara peluncuran tablet Android Samsung Galaxy Tab A di Jakarta, Kamis (6/9/2018).
Lihat Foto

JAKARTA, - Setelah diperkenalkan pada Agustus lalu, Samsung Galaxy Tab A (2018) akhirnya hadir untuk pasar Tanah Air. Tablet Android ini dirancang untuk mengoptimalkan waktu pengguna bersama keluarga.

Galaxy Tab A termutakhir ini mengusung layar lebih lebar 10,5 inci dengan desain bezel semakin ramping tanpa ada tombol home alias keyless. Screen ratio layarnya 16:10, sehingga pengalaman menonton video atau film bersama keluarga bisa lebih maksimal.

Hal ini didukung pula dengan empat speaker Dolby Atmos di tiap sudut tablet, sehingga audionya semakin "all around". Pengguna tak perlu lagi menyambung perangkat dengan speaker portabel tambahan.

Bukan cuma untuk menonton video, layar jumbo dan speaker all around juga diklaim meningkatkan pengalaman bermain game dan melakukan navigasi perjalanan.

"Kami ingin Galaxy Tab A ini menjadi gadget yang membuat keluarga bisa belajar dan bermain bersama-sama," kata IT & Mobile Senior Product Marketing Manager Samsung Electronics Indonesia, Selvia Gofar, dalam acara peluncuran di Jakarta, Kamis (6/9/2018).

Galaxy Tab A 10,5 inci dilengkapi pula dengan fitur "Kids Mode" yang memungkinkan orang tua mengatur waktu serta konten yang bisa diakses anak. Orang tua bisa memanfaatkan teknologi dalam proses edukasi sambil bermain dengan anak.

"Parental control ini supaya anak-anak zaman sekarang nggak terlalu adiktif. Orang tua juga bisa manfaatkan untuk proses belajar mengajar dengan anak," Selvia menjelaskan.

Berbagai aplikasi edukatif dan menghibur yang normalnya berbayar pun bisa diunduh cuma-cuma di Galaxy Tab A 10,5 inci. Beberapa di antaranya termasuk "Lego Warner Bros", "Filimundus", dan "Toca Boca".

Baca juga: Ponsel Layar Tekuk Samsung Diumumkan Tahun Ini

Galaxy Tab A 10,5 inci mengusung prosesor octa-core SDM450 dengan kecepatan clock 1,8 GHz. Kapasitas RAM dan memorinya 3 GB/32 GB dengan slot microSD hingga 400 GB.

Baterainya 7.300 mAh, dikatakan tahan 13 jam dengan pemakaian standar dan dilengkapi pengisian daya cepat (3,5 jam terisi penuh). Sementara itu, kameranya mengawinkan sensor berkualitas 8 megapiksel (utama) dan 5 megapiksel (selfie).

Tablet termutakhir ini tersedia dalam warna hitam, dibanderol Rp 5 juta di Tanah Air.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat