Apple Sebar Undangan Acara 12 September, Luncurkan Apa Saja?
- Apple resmi mengumumkan tanggal peluncuran perangkat teranyarnya pada 12 September 2018 di Steve Jobs Theater, Cupertino, Amerika Serikat. Pada undangan ke media, Apple membubuhkan sebuah lingkaran dengan embel-embel tulisan “Gather Round” (berkumpul).
Yang paling diantisipasi dari acara Apple dua pekan depan adalah kehadiran tiga lini iPhone. Dua di antaranya berlayar OLED, dan satunya berlayar LCD dengan harga lebih terjangkau.
Lebih lengkapnya, berikut daftar produk yang digadang-gadang bakal meluncur pada acara Apple.
1. iPhone XS?
Penerus dari iPhone X ini mematrikan layar OLED dan dikatakan hadir dalam dua varian, yakni reguler 5,8 inci dan “Plus” 6,5 inci. Rumor yang beredar menyebut iPhone XS hendak mencopot poni (notch) dan menghadirkan FaceID di bawah layar (in-display).
Baca juga: Meluncur 12 September, Inikah Wujud iPhone XS Berlayar OLED?
Selain dua kakak-beradik iPhone XS, Apple juga disebut-sebut hendak merilis iPhone yang lebih terjangkau dengan layar LCD. Ukurannya 6,1 inci dan digadang-gadang bakal jauh lebih murah ketimbang iPhone 8 ketika pertama kali diperkenalkan.
2. Apple Watch 4
Arloji pintar pun bakal jadi sorotan di gelaran Apple pada 12 September nanti. Kabarnya Apple watch 4 bakal hadir dengan desain baru yang fokus pada ukuran layar ber-bezel tipis. Fitur-fiturnya pun meningkat, utamanya dalam pendeteksian detak jantung.
3. iPad Pro
Duo iPad Pro mutakhir dikabarkan bakal mengusung layar 11 inci dan 12.9 inci. Keduanya dilengkapi fitur FaceID dan menghilangkan tombol home. Ada juga kemungkinan iPad Pro terbaru hadir dengan poni (notch), sebagaimana dihimpun KompasTekno, Jumat (31/8/2018), dari 9to5mac.
4. Mac
Ada beberapa lini Mac yang bakal diperbarui dan disuguhkan dalam gelaran akbar Apple. Empat yang paling banyak diobrolkan adalah MacBook Air terbaru dengan tampilan Retina, Mac Mini dengan spesifikasi tangguh, iMac dengan fitur True Tone, serta MacBook 12 inci yang lebih meningkat.
Selain empat hal di atas, ada beberapa produk lainnya yang kabarnya hendak dirilis Apple. Beberapa di antaranya berkaitan dengan AirPower dan AirPods. Benar atau tidaknya berbagai informasi ini bisa dipastikan pada acara peluncuran itu.
Terkini Lainnya
- Grab Rilis Fitur Akun Keluarga, Bisa Pantau Perjalanan "Real-Time"
- Kenapa Tidak Boleh Main HP saat BAB? Begini Akibatnya
- Fungsi True Tone di iPhone yang Perlu Diketahui
- 7 Tips biar Memori HP Tetap Lega dan Tidak Cepat Penuh
- Oppo Find X8 Series Punya Fitur "Touch to Share", Mudahkan Transfer File iPhone ke HP Android
- 2 Cara Memblokir Nomor WhatsApp dengan Mudah dan Cepat
- Apa Arti “Re” di Gmail? Begini Penjelasannya
- Oppo Run 2024 Digelar di Bali, Diikuti 5.700 Peserta dari 23 Negara
- Cara Mengubah Tulisan WhatsApp di iPhone dengan Mudah
- Cara Bikin Kata-kata untuk Hari Guru 2024 yang Berkesan via ChatGPT, Mudah
- Kemenperin Ungkap Aksesori Apple yang Diproduksi di Bandung
- Mengulik Desain Oppo Find X8 Pro, Ada Tombol Kamera "Quick Button"
- Oppo Find X8 Series Pakai Teknologi Baterai Karbon Silikon, Apa Keunggulannya?
- Bocoran Isi Proposal 100 Juta Dollar AS Apple ke Kemenperin
- Cara Pakai Rumus CONCAT di Microsoft Excel dan Contoh Penggunaannya
- Kenapa Tidak Boleh Main HP saat BAB? Begini Akibatnya