Fitur Tarik E-mail Terkirim Gmail Hadir di Android

- Fitur "Undo Sent" sudah beberapa tahun terakhir terpatri pada layanan surat elektronik (e-mail) Gmail untuk desktop. Fitur itu memungkinkan pengguna menarik kembali e-mail yang terlanjur dikirim.
Kini Undo Sent diekspansi lebih jauh ke versi aplikasi mobile, dimulai dengan sistem operasi Android. Untuk mendapatkannya, pastikan aplikasi Gmail Anda sudah diperbarui ke versi 8.7.
Cara menjajalnya mudah, Anda cukup membuka aplikasi Gmail di smartphone atau tablet Android. Setelahnya tekan “Compose” untuk mulai menulis e-mail.
Isi “To” dengan alamat e-mail penerima, disertai “Cc” dan “Bcc” jika perlu. Bubuhkan judul, lantas tulis e-mail yang hendak Anda kirim hingga akhirnya menekan ikon pesawat terbang kertas di sisi kanan atas.
Baca juga: Gmail Bakal Punya Fitur seperti di Film Mission Impossible
E-mail yang sudah terkirim itu bisa dibatalkan dengan menekan pilihan “Undo” di sisi kanan bawah. Pasca membatalkan pengiriman e-mail, antarmuka Gmail bakal mengarahkan Anda kembali ke “Compose” untuk menulis e-mail baru.
Tentu saja Anda bisa memilih untuk serta-merta keluar dari aplikasi Gmail atau menulis e-mail baru untuk dikirim kembali, sebagaimana dihimpun KompasTekno, Selasa (21/8/2018), dari situs resmi Google Support.
Opsi “Undo” ini berlaku selama sekitar 10 detik pasca pengiriman e-mail. Jika lewat dari tenggat itu, Anda tak bisa lagi menariknya.
Dengan “Undo Sent”, pengguna seakan diberi kesempatan kedua untuk memperbaiki kelalaiannya, misalnya ada typo, kekeliruan tata bahasa, atau sekadar salah tujuan pengiriman. Selamat mencoba!
Terkini Lainnya
- Hands-on Samsung Galaxy A26 5G, HP Rp 3 Jutaan dengan Desain Elegan
- Harga iPhone XS dan XS Max Second Terbaru April 2025, Mulai Rp 4 Jutaan
- Daftar HP yang Support E-SIM XL buat Migrasi Kartu SIM
- Cara Mengatasi Gagal Aktivasi MFA ASN Digital karena Invalid Authenticator Code
- Cara Beli E-SIM Indosat dan Mengaktifkannya
- 75 Twibbon Paskah 2025 untuk Rayakan Kebangkitan Yesus Kristus
- Infinix Note 50s 5G Plus Meluncur, Smartphone dengan Casing Unik yang Wangi
- Jadwal MPL S15 Hari Ini, "Derby Klasik" RRQ Hoshi Vs Evos Glory Sore Ini
- Tablet Motorola Moto Pad 60 Pro dan Laptop Moto Book 60 Meluncur, Daya Tahan Jadi Unggulan
- WhatsApp Siapkan Fitur Baru, Orang Lain Tak Bisa Simpan Foto dan Video Kita
- Ini Perkiraan Harga iPhone Lipat Pertama
- 7 Penyebab Battery Health iPhone Turun Drastis yang Perlu Diketahui
- Google Tiru Fitur Browser Samsung Ini untuk di Chrome
- Cara Beli E-SIM Tri, Harga, dan Aktivasinya
- 2 Cara Mengaktifkan E-SIM XL dengan Mudah dan Praktis