Ini Daftar 28 Ponsel Xiaomi yang Kebagian MIUI 10
- Xiaomi baru saja mengonfirmasi sebanyak 28 perangkat yang akan kebagian pembaruan MIUI 10. Lewat halaman situs resminya, Xiaomi mengabarkan MIUI 10 versi stable akan mulai dirilis secara berkala, setelah uji coba versi beta selesai.
Uji coba MIUI 10 versi beta sendiri dijadwalkan akan rampung pada 24 Juli mendatang. Jadi pembaruan sistem operasi ini diperkirakan akan mulai dirilis pada akhir Juli sampai awal Agustus 2018.
Sebagaimana diberitakan GSM Arena, Rabu (4/7/2018), pembaruan ini bukan hanya dirilis untuk ponsel Xiaomi teranyar saja. Tercatat beberapa ponsel lawas Xiaomi seperti Mi4c dan Mi4s juga akan kebagian pembaruan ini.
Seperti biasa, proses pembaruan bisa dilakukan langsung lewat perangkat melalui menu "system update" pada opsi setting.
Baca juga: Xiaomi Umumkan Pengembangan MIUI 10
Perlu diketahui biasanya ukuran file yang harus diunduh akan cukup besar sehingga kami rekomendasikan agar Anda menggunakan Wifi untuk melakukan pembaruan.
MIUI sendiri membawa pembaruan yang cukup besar ketimbang versi sebelumnya. MIUI 10 memiliki kemampuan untuk mengoptimalkan AI dan hadir dengan beberapa pembaruan tampilan, seperti menu "recent apps" hingga tampilan kontrol suara.
Meskipun ada beberapa perangkat yang tidak kebagian update, setidaknya Xiaomi telah bekerja keras agar update ini tersedia di berbagai perangkatnya, baik yang baru maupun yang lawas.
Berikut ini adalah daftar 28 ponsel Xiaomi yang kebagian pembaruan MIUI 10.
1. Mi 8
2. Mi 8 SE
3. Mi Mix 2s
4. Mi Mix 2
5. Mi Mix
6. Mi 6x
7. Mi 6
8. Mi 5
9. Mi Note 2
10. Redmi Note 5
11. Redmi S2/Y2
12. Redmi Note 4x
13. Redmi 5a
14. Redmi 5s
15. Redmi 5s Plus
16. Mi Note 3
17. Mi Max
18. Mi Max 2
19. Mi 5x
20. Mi Max Prime
21. Mi 5c
22. Mi 4s
23. Mi 4c
24. Redmi 4x
25. Redmi Note 5a
26. Redmi Note 5a Prime
27. Redmi 5
28. Redmi 5 Plus
Terkini Lainnya
- Oppo Run 2024 Digelar di Bali, Diikuti 5.700 Peserta dari 23 Negara
- Cara Mengubah Tulisan WhatsApp di iPhone dengan Mudah
- Cara Bikin Kata-kata untuk Hari Guru 2024 yang Berkesan via ChatGPT, Mudah
- Kemenperin Ungkap Aksesori Apple yang Diproduksi di Bandung
- Mengulik Desain Oppo Find X8 Pro, Ada Tombol Kamera "Quick Button"
- Oppo Find X8 Series Pakai Teknologi Baterai Karbon Silikon, Apa Keunggulannya?
- Bocoran Isi Proposal 100 Juta Dollar AS Apple ke Kemenperin
- Cara Pakai Rumus CONCAT di Microsoft Excel dan Contoh Penggunaannya
- Sony Aplha 1 II Diumumkan, Kamera Mirrorless dengan AI dan Layar Fleksibel
- Pengguna Threads Instagram Kini Bisa Buat Tab Feed Khusus Sendiri
- Waspada, Ini Bahayanya Menyimpan Password Otomatis di Browser Internet
- Tabel Spesifikasi Oppo Find X8 di Indonesia, Harga Rp 13 Jutaan
- Facebook Messenger Kedatangan Update Besar, Video Call Makin Jernih
- Apakah Aman Main HP Sambil BAB di Toilet? Begini Penjelasannya
- WhatsApp Rilis Fitur Voice Message Transcripts, Ubah Pesan Suara Jadi Teks