Mengintip Kertas Contekan Zuckerberg saat Dipanggil DPR AS

- CEO Facebook Mark Zuckerberg memberikan kesaksian atas skandal pencurian data yang dilakukan oleh firma analis Cambridge Analytica, dihadapan wakil rakyat publik Amerika Serikat (AS).
Dalam sesi tanya jawab yang berlangsung selama lima jam tersebut, Zuckerberg harus menjabarkan apa yang sebenarnya terjadi atas bocornya tak kurang dari 87 juta data pengguna yang dikeruk Cambridge Analytica.
Pejabat Capitol Hill juga menanyakan peran dan tanggungjawab Facebook sebagai sumber berita dunia dan alat demokrasi dan komunikasi yang digunakan secara masif oleh penduduk dunia.
Beragam pertanyaan "mengadili" Zuckerberg, namun ia tetap merusaha untuk membawa diskusi ke poin terpenting, dengan bantuan contekan di dalam map hitam kecil yang ia siapkan bersama timnya.
The Verge, sebagaimana dirangkum KompasTekno, Kamis (12/4/2018), menarik beberapa intisari catatan yang dibawa Zuckerberg saat berhadapan dengan para legislatif. Dilirik dari contekan tersebut, Zuckerberg dan tim eksekutifnya menyiapkan dengan baik dalam menghadapi skandal terbesar ini.
Garis besar contekan
1. Menggarisbawahi bahwa dalam kasus Cambridge Analytica, tidak ada kartu kredit atau jaminan sosial yang dikompromikan.
Baca juga: Isi Pidato Zuckerberg soal Kebocoran Data di Hadapan Wakil Rakyat
Ia pun menjelaskan bagaimana kuis buatan Aleksandr Kogan, menambang data para pengguna Facebook, dan mencurangi Facebook ketika mereka tidak benar-benar menghapus data pengguna Facebook yang mengakses kuis mereka.
2. Pada seksi berjudul "akuntabilitas", Zuckerberg menekankan bahwa dirinyalah yang harus disalahkan sebagai pemimpin Facebook dan tidak ada satupun pegawai Facebook yang dipecat akibat skandal Cambrdige Analytica.
3. Di seksi yang sama, Zuckerberg membicarakan poin-poin yang membatasi pertanyaan yang merujuk soal apakah dia berencana atau harus mengundurkan diri sebagai CEO Facebook, meskipun ia sendiri tidak merencanakan hal itu.
Baca juga: Diminta Mundur, Zuckerberg Minta Kesempatan Kedua
4. Poin soal model bisnis yang dilakukan Facebook, Zuckerberg menuliskan bahwa jejaring sosial seharusnya digratiskan agar bisa diakses semua orang. Iklan merupakan satu-satunya cara untuk mewujudkan layanan tersebut agar semua orang bisa menikmatinya.
Mark Zuckerberg's notes today, from AP photojournalist Andrew Harnik pic.twitter.com/OXoLnXsg1l
— Andrea Woo | ??? (@AndreaWoo) April 11, 2018
Zuckerberg juga menuliskan, jika Facebook tidak menjual data. Data pengguna adalah sepenuhnya dalam kontrol mereka.
5. Salah satu poin juga menerangkan pembelaan Zuckerberg bahwa Facebook melakukan hal yang baik untuk dunia. Pembelaan tersebut dijelaskan secara berulang-ulang.
6. Seluruh seksi dalam catatan Zuckerberg, dipersembahkan untuk menyindir CEO Apple, Tim Cook, di mana kedua bos besar teknologi ini sempat bersitegang soal skandal privasi yang dialami Facebook pekan lalu.
Baca juga: Bos Apple Ternyata Takut Dibuntuti Iklan di Internet
Zuckerberg pun menyantumkan beberapa kutipan dari CEO Amazon, Jeff Bezos terkait isu privasi yang dialami Apple dulu, yang juga dilakukan pihak ketiga.
Terkini Lainnya
- Nothing CMF Buds 2 Diam-diam Muncul di Situs Resmi, TWS Murah dengan ANC
- Daftar Operator Seluler yang Menyediakan eSIM di Indonesia
- Spesifikasi Laptop untuk Tes Rekrutmen Bersama BUMN 2025, Penting Diperhatikan
- OpenAI Siapkan Media Sosial Mirip X, Berbasis ChatGPT
- Sidang Antimonopoli Meta: Mark Zuckerberg Bisa Dipaksa Jual Instagram dan WhatsApp
- Telkomsel Rilis Paket Bundling iPhone 16, Rp 50.000 Kuota 58 GB
- Daftar HP yang Mendukung eSIM di Indonesia
- Membawa Inovasi AI Lebih Dekat ke Semua Orang
- Samsung Rilis Galaxy A06 5G Edisi Free Fire, Banyak Aksesori Bikin "Booyah"
- Apakah iPhone XR Masih Layak Beli di Tahun 2025? Begini Penjelasannya
- Apa Itu eSIM? Begini Perbedaannya dengan Kartu SIM Biasa
- Huawei Pastikan Ponsel Lipat Tiga Mate XT Ultimate Rilis di Indonesia
- Harga iPhone 11, 11 Pro, dan iPhone 11 Pro Max Bekas Terbaru, Mulai Rp 5 Jutaan
- AMD Umumkan CPU 2nm Pertama "Venice", Meluncur 2026
- Harga iPhone XR Second Terbaru April 2025, Mulai Rp 4 Jutaan