Terima SMS Reset Password Facebook? Awas Upaya Peretasan
- Sebagian pengguna Facebook mungkin pernah mendapat kiriman SMS berisi kode konfirmasi untuk mereset password dari jejaring sosial itu.
Apabila SMS ini datang tiba-tiba tanpa pengguna sendiri yang memintanya, bisa jadi hal tersebut mengindikasikan bahwa ada orang lain yang sedang berusaha masuk ke akun pengguna tanpa izin.
Facebook biasanya hanya akan mengirimkan kode reset password ke nomor ponsel apabila pengguna lupa kata kunci untuk masuk ke akun. SMS akan dikirim ke nomor ponsel yang didaftarkan oleh pengguna ke akunnya.
Dirangkum KompasTekno dari Techwelkin, Selasa (3/4/2018), secara umum ada tiga penyebab pengguna dikirimi SMS oleh Facebook, atau pihak lain yang mengaku sebagai Facebook.
1. Pengguna ingin reset password
Kalau ini kasusnya, maka tak ada yang perlu dikhawatirkan karena memang pengguna sendiri yang ingin melakukan reset password.
Hal tersebut terjadi apabila pengguna sedang dalam keadaan logged in (sudah masuk) ke akun Facebook, lalu ingin mengganti password tapi lupa kata kunci yang berlaku sekarang (current password).
Baca juga: Begini Cara Cek Telepon dan SMS yang Direkam Facebook
Apabila pengguna memilih opsi “lupa password”, maka Facebook akan mengirimkan kode reset password ke alamat e-mail atau nomor ponsel yang terdaftar.
Kode reset itulah yang kemudian akan dikirim ke ponsel pengguna lewat SMS, untuk kemudian dimasukkan ke kolom kode di situs Facebook.
Apabila pengguna masih ingat current password, maka langkahnya lebih sederhana, cukup dengan memasukkan kata kunci tersebut dan kata kunci baru di kolom yang disediakan. Panduan selangkapnya bisa dilihat di tautan ini.
2. Ada orang lain atau bot yang ingin masuk tanpa izin
Apabila SMS berisi kode dari Facebook datang tanpa diminta melalui langkah reset password di atas, maka waspadalah, bisa jadi ada orang lain atau bot (program otomatis) yang sedang berusaha membobol masuk ke akun Facebook Anda.
Seperti pada poin pertama di atas, Facebook menyediakan cara untuk reset password dari laman login, sebelum masuk ke akun.
Mekanisme ini sebenarnya dimaksudkan untuk mempermudah pengguna apabila lupa password, tapi rawan disalahgunakan orang lain, karena syaratnya hanya harus tahu alamat e-mail atau nomor ponsel yang terdaftar di akun pengguna Facebook yang disasar.
Facebook kemudian akan menampilkan opsi untuk mengirim kode reset password ke alamat e-mail atau nomor ponsel yang bersangkutan, seperti terlihat pada gambar di atas.
Terkini Lainnya
- 5 Tips Menatap Layar HP yang Aman buat Mata, Penting Diperhatikan
- Aplikasi ChatGPT Kini Hadir untuk Semua Pengguna Windows, Tak Perlu Bayar
- Apa Itu Spam di WhatsApp? Ini Penjelasan dan Ciri-cirinya
- Casio Umumkan Ring Watch, Jam Tangan Cincin Harga Rp 2 Juta
- Cara Menghapus Akun Facebook yang Sudah Tidak Dipakai, Mudah dan Praktis
- HP "Underwater" Realme GT 7 Pro Rilis Global, Ini Spesifikasinya
- Yahoo Mail Kebagian Fitur AI, Bisa Rangkum dan Balas E-mail Langsung
- Perbedaan Chromebook dan Laptop Windows yang Perlu Diketahui
- Oppo Reno 13 Series Meluncur Sebentar Lagi, Ini Tanggal Rilisnya
- Janji Terbaru Apple di Indonesia, Rp 1,5 Triliun untuk Cabut Blokir iPhone 16
- China Pamer Roket yang Bisa Dipakai Ulang, Saingi Roket Elon Musk
- 10 Cara Mengubah Tulisan di WhatsApp Menjadi Unik, Mudah dan Praktis
- Ini Dia, Jadwal Rilis Global dan Daftar HP Xiaomi yang Kebagian HyperOS 2
- 2 Tim Indonesia Lolos Grand Final "Free Fire" FFWS Global 2024 di Brasil
- Hati-hati, Hacker Gunakan File ZIP untuk Menyusup ke Windows