Menjajal "AR Emoji" di Galaxy S9 yang Bisa Kloning Wajah Pengguna
BARCELONA, - Emoji menjadi salah satu elemen penting dalam komunikasi virtual. Tanpa perlu mengetik kata-kata yang panjang, emoji bisa mewakili ekspresi dan perasaan tertentu.
Samsung pun memperkenalkan inovasi baru, yakni menggabungkan emoji dengan teknologi Augmented Reality (AR) lewat fitur "AR Emoji" di Galaxy S9 dan S9 Plus. Duo flagship ini diperkenalkan di Barcelona, Spanyol, pada Minggu (25/2/2018) kemarin. Baca juga : Samsung Galaxy S9 dan S9 Plus Resmi Meluncur)
Pada prinsipnya, AR Emoji memungkinkan pengguna membuat beragam emoji yang menyerupai diri mereka. Bukan cuma penampakannya yang mirip, tetapi karakternya juga dibuat identik sehingga komunikasi virtual bisa lebih seru.
Kemampuan ini berkat algoritma pembelajaran berbasis data yang menganalisis citra dua dimensi pengguna dan memetakan lebih dari 100 fitur wajah untuk menciptakan model tiga dimensi yang menitu ekspresi pengguna. Misalnya saja ketika berkedip, mengangguk, tertawa, atau kesal.
"Teknologi AR pada Galaxy S9 akan mengubah cara Anda bekerja, bermain, dan berinteraksi dengan sekeliling Anda," kata Senior Manager Channel Marketing Samsung, Erin Willis, di atas panggung peluncuran, Fira Montjuic, Barcelona, Spanyol, Minggu.
Format AR Emoji pun bukan cuma paket berisi 18 butir emoji, tetapi juga paket berisi 18 GIF, serta video pengguna dalam bentuk avatar. Lantas, bagaimana cara membuatnya?
Pertama, Anda cukup membuka kamera depan Galaxy S9 atau S9 Plus. Lalu pilih opsi "AR Emoji" di sisi atas antarmuka kamera. Tekan ikon bertuliskan "Create My Emoji" di sisi bawah kiri antarmuka kamera. Jepret selfie wajah Anda dari sisi depan dan pilih jenis kelamin.
Teknologi AR pada Galaxy S9 dan S9 Plus bakal memrosesnya Kira-kira lima detik. Setelahnya, Anda bisa melihat wujud wajah dalam bentuk avatar.
Anda juga bisa memodifikasi warna kulit, ukuran mata, jenis dan warna rambut, hingga aksesori seperti baju serta kacamata. Jika sudah puas mengutak-atik avatar, pilih "Save".
Galaxy S9 dan S9 Plus bakal otomatis menyimpan avatar tersebut dalam satu paket berisi 18 emoji dan satu paket berisi 18 GIF. Anda bisa membaginya via layanan pesan singkat seperti WhatsApp dan Facebook Messenger ke siapa saja.
"Meski lawan bicara Anda memiliki jenis smartphone berbeda, stiker emoji dan GIF Anda tetap bisa mereka terima," kata Erin Willis.
"AR Emoji" adalah salah satu fitur andalan pada Galaxy S9 dan S9 Plus. Fitur utama lainnya adalah dual-aperture F/1.5 dan F/2.4, serta perekaman super slow motion 960fps pada 720p atau 240fps pada 1080p.
Baca juga : Ini Harga Samsung Galaxy S9 dan Galaxy S9 Plus di Indonesia
Terkini Lainnya
- Hands-on Samsung Galaxy A26 5G, HP Rp 3 Jutaan dengan Desain Elegan
- Harga iPhone XS dan XS Max Second Terbaru April 2025, Mulai Rp 4 Jutaan
- Daftar HP yang Support E-SIM XL buat Migrasi Kartu SIM
- Cara Mengatasi Gagal Aktivasi MFA ASN Digital karena Invalid Authenticator Code
- Cara Beli E-SIM Indosat dan Mengaktifkannya
- 75 Twibbon Paskah 2025 untuk Rayakan Kebangkitan Yesus Kristus
- Infinix Note 50s 5G Plus Meluncur, Smartphone dengan Casing Unik yang Wangi
- Jadwal MPL S15 Hari Ini, "Derby Klasik" RRQ Hoshi Vs Evos Glory Sore Ini
- Tablet Motorola Moto Pad 60 Pro dan Laptop Moto Book 60 Meluncur, Daya Tahan Jadi Unggulan
- WhatsApp Siapkan Fitur Baru, Orang Lain Tak Bisa Simpan Foto dan Video Kita
- Ini Perkiraan Harga iPhone Lipat Pertama
- 7 Penyebab Battery Health iPhone Turun Drastis yang Perlu Diketahui
- Google Tiru Fitur Browser Samsung Ini untuk di Chrome
- Cara Beli E-SIM Tri, Harga, dan Aktivasinya
- 2 Cara Mengaktifkan E-SIM XL dengan Mudah dan Praktis