Pengguna Gmail Bakal Bisa "Browsing" Langsung dari "Inbox"

- Google mengumumkan bahwa layanan e-mail besutannya, Gmail, akan diperbarui dengan teknologi Accelerated Mobile Pages (AMP).
AMP merupakan teknologi Google yang digunakan untuk "meringankan" situs web sehingga bisa lebih cepat dimuat melalui perangkat mobile. Dengan demikian, pengguna Gmail bakal bisa melakukan browsing dari langsung dari inbox e-mail tersebut.
Selain itu, karena framework AMP bersifat terbuka (open source), para developer pihak ketiga bisa leluasa mengembangkan aneka macam fungsi baru terkait kemampuan browsing.
Baca juga : Google Rilis Gmail Go, Ringan dan Bebas Spam
Dengan membuka e-mail dari Pinterest, misalnya, pengguna Gmail bisa melihat aneka posting lalu meng-klik untuk melihat detil lebih jauh. Mirip dengan yang bisa dilakukan di website pinterest sendiri, tapi ini dilakukan langsung dari inbox Gmail.
"Bayangkan jika Anda dapat menyelesaikan tugas secara langsung di e-mail. Dengan AMP untuk e-mail (Gmail), Anda bisa melakukan reservasi di sebuah event, atau mengisi kuisioner langsung dari e-mail," tulis Aakash Sahney, Product Manager Gmail, di sebuah posting blog.
Sahney memberikan ilustrasi mengenai kemampuan apa saja yang nanti bisa dilakukan di Gmail berkat kehadiran AMP, sebagaimana dirangkum KompasTekno dari Digit, Sabtu (18/2/2018).
Baca juga : Android P Pakai Nama Es Krim Bertabur Kacang Arab?
Dia mengatakan pihaknya sudah bekerjasama dengan sejumlah perusahaan seperti Booking.com, Doodle, dan Pinterest tadi, untuk mengembangkan fitur-fitur baru Gmail yang dilandasi oleh AMP.
Developer aplikasi kini sudah bisa memperoleh preview AMP untuk Gmail dengan terlebih dulu mendaftar lewat Google. Dukungan AMP sendiri rencananya baru akan menyusul diterapkan di Gmail belakangan tahun ini.
Terkini Lainnya
- Hands-on Samsung Galaxy A26 5G, HP Rp 3 Jutaan dengan Desain Elegan
- Harga iPhone XS dan XS Max Second Terbaru April 2025, Mulai Rp 4 Jutaan
- Daftar HP yang Support E-SIM XL buat Migrasi Kartu SIM
- Cara Mengatasi Gagal Aktivasi MFA ASN Digital karena Invalid Authenticator Code
- Cara Beli E-SIM Indosat dan Mengaktifkannya
- 75 Twibbon Paskah 2025 untuk Rayakan Kebangkitan Yesus Kristus
- Infinix Note 50s 5G Plus Meluncur, Smartphone dengan Casing Unik yang Wangi
- Jadwal MPL S15 Hari Ini, "Derby Klasik" RRQ Hoshi Vs Evos Glory Sore Ini
- Tablet Motorola Moto Pad 60 Pro dan Laptop Moto Book 60 Meluncur, Daya Tahan Jadi Unggulan
- WhatsApp Siapkan Fitur Baru, Orang Lain Tak Bisa Simpan Foto dan Video Kita
- Ini Perkiraan Harga iPhone Lipat Pertama
- 7 Penyebab Battery Health iPhone Turun Drastis yang Perlu Diketahui
- Google Tiru Fitur Browser Samsung Ini untuk di Chrome
- Cara Beli E-SIM Tri, Harga, dan Aktivasinya
- 2 Cara Mengaktifkan E-SIM XL dengan Mudah dan Praktis