Daftar 5 Smartphone Terpopuler di Dunia Kuartal III-2017
— iPhone 7 buatan Apple menjadi smartphone paling laris sepanjang kuartal III-2017 dengan pengapalan 13 juta unit. Setidaknya begitu menurut laporan teranyar firma penelitian Canalys.
“Penjualan iPhone 7 menguat setelah harganya diturunkan pada September lalu. Lini lawas lain seperti iPhone SE dan iPhone 6S juga memperlihatkan peningkatan penjualan,” kata tim Canalys.
iPhone 6S tercatat sebagai smartphone terlaris kedua sepanjang kuartal III-2017. Penjualannya mencapai 7,9 juta unit dalam tiga bulan terakhir.
Selanjutnya, posisi ketiga hingga kelima masing-masing diduduki Samsung Galaxy J2 Prime, Oppo A57, dan Oppo R11 sebagaimana dihimpun KompasTekno, Jumat (10/11/2017), dari situs resmi Canalys.
Baca: iPhone X Meluncur, iPhone 6S, iPhone 7, dan iPhone SE Turun Harga
Galaxy J2 Prime berhasil mencatat pengapalan hingga 7,8 juta unit, lebih kurang sama dengan Oppo 57. Sementara Oppo R11 terjual 7,2 juta unit selama periode Juli sampai September 2017.
5 vendor teratas
Selain mengumbar lima jenis smartphone terlaris, Canalys juga melaporkan lima vendor smartphone dengan pengiriman (shipment) tertinggi sepanjang kuartal III-2017.
Di posisi pertama, Samsung masih mengukuhkan diri. Pabrikan Korea Selatan itu berhasil mengirim 82,8 juta smartphone dan meraup pangsa pasar 22 persen. Pertumbuhannya dari tahun ke tahun 8,2 persen.
Peringkat kedua dipegang Apple dengan pengapalan 46,7 juta smartphone. Pangsa pasarnya 12,4 persen dan pertumbuhannya 2,6 persen dibandingkan dengan tahun lalu.
Huawei, Oppo, dan Xiaomi masing-masing menempati posisi ketiga, keempat, dan kelima. Pengirimannya secara berurutan adalah 39,1 juta unit, 30 juta unit, dan 28 juta unit.
“Samsung memiliki kuartal yang positif. Diskon Galaxy S8 di beberapa negara membantu meningkatkan penjualannya di kuartal ketiga. Flagship itu terjual 10,3 juta unit selama tiga bulan,” kata tim Canalys.
Baca juga: Dijual Mahal, Samsung Galaxy Note 8 Lebih Laku dari Galaxy S8
Terkini Lainnya
- Daftar Aplikasi Android Terbaik 2024, ShopeePay Nomor 1 di Indonesia
- Instagram Hapus Fitur "Ikuti Hashtag", Ini Alasannya
- 5 Tips Menatap Layar HP yang Aman buat Mata, Penting Diperhatikan
- Aplikasi ChatGPT Kini Hadir untuk Semua Pengguna Windows, Tak Perlu Bayar
- Apa Itu Spam di WhatsApp? Ini Penjelasan dan Ciri-cirinya
- Casio Umumkan Ring Watch, Jam Tangan Cincin Harga Rp 2 Juta
- Cara Menghapus Akun Facebook yang Sudah Tidak Dipakai, Mudah dan Praktis
- HP "Underwater" Realme GT 7 Pro Rilis Global, Ini Spesifikasinya
- Yahoo Mail Kebagian Fitur AI, Bisa Rangkum dan Balas E-mail Langsung
- Perbedaan Chromebook dan Laptop Windows yang Perlu Diketahui
- Oppo Reno 13 Series Meluncur Sebentar Lagi, Ini Tanggal Rilisnya
- Janji Terbaru Apple di Indonesia, Rp 1,5 Triliun untuk Cabut Blokir iPhone 16
- China Pamer Roket yang Bisa Dipakai Ulang, Saingi Roket Elon Musk
- 10 Cara Mengubah Tulisan di WhatsApp Menjadi Unik, Mudah dan Praktis
- Ini Dia, Jadwal Rilis Global dan Daftar HP Xiaomi yang Kebagian HyperOS 2
- Janji Terbaru Apple di Indonesia, Rp 1,5 Triliun untuk Cabut Blokir iPhone 16