Steve Jobs di Peluncuran iPhone X
- Lama ditunggu, Apple akhirnya meluncurkan duo iPhone 8 dan iPhone X di Steve Jobs Theatre, Selasa (12/9/2017) waktu Amerika Serikat. Acara hari itu sekaligus menandai pembukaan Steve Jobs Theatre yang diberi julukan sesuai nama sang pendiri Apple.
CEO Apple Tim Cook pun mengawali rangkaian agenda dalam event tersebut dengan memutar sebuah video emosional di panggung untuk mengenang Jobs.
"Merupakan sebuah kehormatan untuk menyambut Anda ke Steve Jobs Theater. Steve merupakan sosok yang sangat berarti buat saya dan sebagian besar dari kita," ujar Cook di depan foto Jobs yang ditampilkan di layar besar.
Cook lalu melanjutkan pidato dengan memberikan puja-puji untuk Jobs yang boleh dibilang berjasa besar dalam membentuk Apple dan membuatnya menjadi perusahaan terkaya di dunia saat ini. (Baca: Apple Punya Simpanan Uang Tunai Rp 3.000 Triliun)
"Kami tak melewatkan sehari pun tanpa memikirkan dia (Jobs). Kenangan-kenangan (tentang Jobs) terus teringat dalam persiapan kami menuju hari ini," kata Cook seakan curhat.
Jobs-lah yang mendirikan Apple bersama Steve Wozniak pada tahun 1976. Dia pula yang menyelamatkan Apple dari kebangkrutan dengan kembali ke perusahaan tersebut setelah sempat berkiprah sendiri.
"Pemberian dan apresiasi terbesar dia (Jobs) bagi kemanusiaan bukanlah satu produk tunggal, tapi perusahaan Apple," ujar Cook, sebagaimana dirangkum KompasTekno dari Daily Mail, Rabu (13/9/2017).
Sepuluh tahun lalu, pada 2007, Jobs memperkenalkan ponsel pintar pertama Apple yang disebut sebagai iPhone. Perangkat dengan layar sentuh itu langsung mengubah tren dunia gadget dan melejitkan popularitas smartphone serta aplikasi mobile.
Jobs meninggal dunia pada 2011. Sebelumnya, pada 2009, dia telah memberikan lampu hijau bagi pembangunan kantor baru perusahaan yang bernama "Apple Park". Kompleks perkantoran yang berbentuk unik karena mirip piring terbang itu disebut Jobs sebagai "gedung kantor terbaik di dunia".
Baca: Harga iPhone X Paling Murah Rp 13 Juta, Ini Spesifikasi Lengkapnya
Terkini Lainnya
- Cara Mengatasi Gagal Aktivasi MFA ASN Digital karena Invalid Authenticator Code
- Cara Beli E-SIM Indosat dan Mengaktifkannya
- 75 Twibbon Paskah 2025 untuk Rayakan Kebangkitan Yesus Kristus
- Infinix Note 50s 5G Plus Meluncur, Smartphone dengan Casing Unik yang Wangi
- Jadwal MPL S15 Hari Ini, "Derby Klasik" RRQ Hoshi Vs Evos Glory Sore Ini
- Tablet Motorola Moto Pad 60 Pro dan Laptop Moto Book 60 Meluncur, Daya Tahan Jadi Unggulan
- WhatsApp Siapkan Fitur Baru, Orang Lain Tak Bisa Simpan Foto dan Video Kita
- Ini Perkiraan Harga iPhone Lipat Pertama
- 7 Penyebab Battery Health iPhone Turun Drastis yang Perlu Diketahui
- Google Tiru Fitur Browser Samsung Ini untuk di Chrome
- Cara Beli E-SIM Tri, Harga, dan Aktivasinya
- 2 Cara Mengaktifkan E-SIM XL dengan Mudah dan Praktis
- Cara Migrasi Kartu SIM Fisik ke E-SIM Telkomsel via Online, Mudah dan Cepat
- Samsung Galaxy M56 5G Meluncur, Bawa Bodi Tipis dan Datar
- Nvidia Hadapi Kerugian Rp 92 Triliun Imbas Ekspor Chip Dibatasi