Bocoran Harga Android Nokia 8, Lebih Murah dari Galaxy S8?

- Setelah merilis smartphone Android kelas menengah Nokia 3, Nokia 5, dan Nokia 6, HMD Global selaku pemegang lisensi merek Nokia kini tengah bersiap meluncurkan flagship Nokia 8 yang sudah banyak dirumorkan sebelumnya.
Nokia 8 merupakan model kelas atas yang ditenagai prosesor Snapdragon 835 besutan Qualcomm, berikut RAM 4 GB, memori internal 64 GB, serta layar 5,3 inci dengan resolusi quad-HD (2.560 x 1.440 piksel).
Kabar terbaru menyebutkan bahwa Smartphone ini bakal segera diresmikan, yakni pada akhir Juli mendatang di Eropa atau kurang dari dua minggu ke depan.
Selain itu, sebagaimana dirangkum KompasTekno dari Phone Arena, Senin (17/7/2017), Nokia 8 disinyalir bakal berbanderol harga lebih terjangkau dibandingkan ponsel kelas atas pada umumnya, seperti Samsung Galaxy S8.
Harga Nokia 8 ini menurut situs Jerman, WinFuture yang biasa merilis informasi akurat, akan dipatok di kisaran 600 dollar AS atau sekitar Rp 8 juta. Jika benar, maka Nokia 8 bakal lebih murah daripada Samsung Galaxy S8 yang saat peluncuran dibanderol harga Rp 10 jutaan.
Di samping jeroan dengan aneka komponen high-end, bocoran video yang beredar beberapa waktu lalu turut memperlihatkan bahwa Nokia 8 bakal dibekali fiur andalan berupa kamera ganda.
Boleh jadi kamera ganda tersebut bakal menggunakan lensa bikinan Carl Zeiss yang belakangan telah kembali menjalin kerjasama dengan Nokia.
Baca: Nokia 8 Adopsi Fitur Galaxy S8?
Terkini Lainnya
- Hands-on Samsung Galaxy A26 5G, HP Rp 3 Jutaan dengan Desain Elegan
- Harga iPhone XS dan XS Max Second Terbaru April 2025, Mulai Rp 4 Jutaan
- Daftar HP yang Support E-SIM XL buat Migrasi Kartu SIM
- Cara Mengatasi Gagal Aktivasi MFA ASN Digital karena Invalid Authenticator Code
- Cara Beli E-SIM Indosat dan Mengaktifkannya
- 75 Twibbon Paskah 2025 untuk Rayakan Kebangkitan Yesus Kristus
- Infinix Note 50s 5G Plus Meluncur, Smartphone dengan Casing Unik yang Wangi
- Jadwal MPL S15 Hari Ini, "Derby Klasik" RRQ Hoshi Vs Evos Glory Sore Ini
- Tablet Motorola Moto Pad 60 Pro dan Laptop Moto Book 60 Meluncur, Daya Tahan Jadi Unggulan
- WhatsApp Siapkan Fitur Baru, Orang Lain Tak Bisa Simpan Foto dan Video Kita
- Ini Perkiraan Harga iPhone Lipat Pertama
- 7 Penyebab Battery Health iPhone Turun Drastis yang Perlu Diketahui
- Google Tiru Fitur Browser Samsung Ini untuk di Chrome
- Cara Beli E-SIM Tri, Harga, dan Aktivasinya
- 2 Cara Mengaktifkan E-SIM XL dengan Mudah dan Praktis