Proyek Layar Sentuh 3D dari Microsoft
Proyek tersebut mengkombinasikan TV layar datar LCD dengan sensor dan lengan robot yang bisa bergerak ke depan maupun ke belakang.
Dengan mengendalikan seberapa besar resistensi dari sentuhan jari pengguna, maka mereka bisa melakukan simulasi bentuk dan berat dari benda yang ditayangkan dalam layar TV.
Jika pengguna menyentuh prototipe maka layar akan memberi tekanan dengan kekuatan sinar untuk memastikan bahwa jari pengguna tetap melakukan kontak dengan layar.
Pengguna kemudian bisa menekan lebih keras dan lengan robot akan otomatis menarik layar ke belakang dengan gerakan yang lembut dan jika jari ditarik maka layar robot kembali bergerak ke depan.
Pada saat yang bersamaan, komputer akan menyesuaikan ukuran dan perspektif dari gambar di layar untuk menghasilkan efek 3D.
Dunia maya sebagai 'kenyataan'
Adapun cara untuk menghasilkan rasa sentuhan di jari adalah dengan cara menyesuaikan resistensi dari kekuatan umpan balik.
"Ketika jari Anda menekan layar maka indra bergabung dengan penglihatan stereo, jika kita melakukan konvergensi dengan tepat dan menggunakan visual secara konstan maka mereka akan berkorespondensi dengan persepsi dalam jari Anda," tutur peneliti senior Mircrosoft, Michael Pahud.
"Dan ini cukup bagi otak untuk menerima dunia maya sebagai kenyataan," kata Pahud.
Timnya menggunakan teknikyang memungkinkan pengguna merasakan bentuk dari gelas dan bola, serta benda-benda lainnya sambil melihatnya dengan menggunakan kaca mata khusus untuk mendapatkan efek penglihatan stereo.
Microsfot mengatakan bahwa peralatan ini bisa digunakan untuk kepentingan medis dan juga untuk permainan komputer.
Terkini Lainnya
- Facebook Messenger Kedatangan Update Besar, Video Call Makin Jernih
- Apakah Aman Main HP Sambil BAB di Toilet? Begini Penjelasannya
- WhatsApp Rilis Fitur Voice Message Transcripts, Ubah Pesan Suara Jadi Teks
- Cara Mencari Akun Facebook yang Lupa E-mail dan Password, Mudah
- ZTE Nubia Z70 Ultra Meluncur, HP Bezel Tipis dengan Tombol Kamera Khusus
- Spesifikasi dan Harga Oppo Find X8 Pro di Indonesia
- Smartphone Vivo Y300 Meluncur, HP dengan "Ring Light" Harga Rp 4 Jutaan
- Oppo Find X8 Pro Punya Dua Kamera "Periskop", Bukan Cuma untuk Fotografi
- Ini Komponen Apple yang Akan Diproduksi di Bandung
- Inikah Bocoran Desain Samsung Galaxy S25 Ultra "Paling Dekat"?
- Jadwal M6 Mobile Legends, Fase Wild Card Hari Kedua
- Bocoran Isi Proposal 100 Juta Dollar AS Apple ke Kemenperin
- Samsung Galaxy Z Flip 7 FE Meluncur Tahun Depan?
- Oppo Find X8 Pro Punya Tombol "Quick Button", Apa Fungsinya?
- Algoritma Instagram Kini Bisa Direset, Rekomendasi Konten Bisa Kembali ke Awal
- Bocoran Isi Proposal 100 Juta Dollar AS Apple ke Kemenperin
- Apakah Aman Main HP Sambil BAB di Toilet? Begini Penjelasannya
- Smartphone Vivo Y300 Meluncur, HP dengan "Ring Light" Harga Rp 4 Jutaan